25 radar bogor

Komisi IV DPRD Kota Bogor Dukung Benn Dua Periode

SINERGITAS : KONI bersama Komisi IV DPRD Kota Bogor dalam rapat kordinasi yang diikuti perwakilan dari pengurus cabang olahraga (pengcab) di lantai II gedung KONI Kota Bogor, Selasa (27/10) kemarin
SINERGITAS : KONI bersama Komisi IV DPRD Kota Bogor dalam rapat kordinasi yang diikuti perwakilan dari pengurus cabang olahraga (pengcab) di lantai II gedung KONI Kota Bogor, Selasa (27/10) kemarin

 

BOGOR-RADAR BOGOR, Jelang Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) Bogor untuk memilih calon Ketua KONI periode 2020-2024 pada 8 November 2020 mendatang.

Selasa (27/10) kemarin, Komisi IV DPRD Kota Bogor pun menyambangi Gedung KONI untuk menyampaikan restu dan dukungannya kepada Benninu Argoebie agar dapat memimpin dua periode.

Ketua Komisi IV, Ence Setiawan mengatakan bahwa pihaknya merestui dan mendukung Benn untuk melanjutkan kepemimpinan di periode kedua. Sebab, kepengurusan KONI saat ini sangat baik, hal itu terbukti dari keberhasilan Kota Bogor menembus peringkat empat pada Porda 2018 dengan raihan 57 medali emas.

“Jadi saya secara pribadi meminta agar cabang olahraga (cabor) mendukung penuh pencalonan Benninu. Karena itu saya berharap pada 8 November nanti, para pengurus cabor mendukung penuh Bung Benn,” ujar Ence.

Menurut Ence, prestasi olahraga Kota Bogor harus dapat dipertahankan atau bahkan ditingkatkan pada Porda 2022 mendatang. “Target 90 medali emas harus bisa direalisasikan. Makanya olahraga harus dikelola oleh orang yang ahli di bidangnya. Bung Benn itu sahabat saya. Saya sudah kenal lama dengan beliau, dan tahu betul komitmennya,” kata dia.

Sementara itu, Anggota Komisi IV, Murtadho mengatakan bahwa prestasi olahraga Kota Bogor saat ini perkembangan prestasi olahraga Kota Bogor patut diacungi jempol. Lantaran telah banyak mengukir prestasi di level daerah, nasional hingga internasional. Atas dasar itu, ia berharap pada Musorkot nanti, Benninu kembali terpilih menjadi ketua KONI.