25 radar bogor

30 Juta Dosis Vaksin Covid-19 Diterima Indonesia Tahun Ini

Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto,
Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto
Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto,
Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto

JAKARTA-RADAR BOGOR, Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) Airlangga Hartarto, memastikan 30 juta dosis vaksin akan diterima Indonesia pada kuartal IV 2020 ini.

Vaksinasi Covid-19 Mulai Dilakukan Bulan Depan

Airlangga menyebutkan jumlah vaksin itu berasal dari Sinovac, Sinopharm, dan Astra Zeneca. Pemerintah telah mengorder 50 juta vaksin dari Astra Zeneca dan sekarang telah berangkat untuk pemesanan pertama.

“Menteri Kesehatan, Menteri Luar Negeri, dan Menteri BUMN sedang mengurus pembelian vaksin itu,” ujar Airlangga Hartarto di Media Center Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Graha BNPB Jakarta pada Senin (12/10/2020) siang.

Menteri Koordinator bidang Perekonomian itu menambahkan, pemerintah telah mengeluarkan peraturan presiden (perpres) untuk pengadaan vaksinasi ini.

“Diperkirakan 160 juta vaksin secara bertahap sampai dengan tahun 2022. Persiapannya sendiri sedang dilakukan,” ujar Airlangga.(*/ric)