Masuk Musim Hujan Nih, Goweser Harus Tahu Cara Rawat Sepeda di Musim Ini

Ilustrasi. Foto: bicycling.com

RADAR BOGOR, Nyatanya, air hujan bisa berdampak buruk pada beberapa bagian sepeda.

Selain bisa mencegah munculnya karat, perawatan rutin juga bisa membuat sepeda selalu dalam performa terbaiknya.

Bagi kalian yang tidak pantang gowes saat musim hujan, harus tahu nih bagaimana cara merawat sepeda di musim hujan seperti sekarang.

Mengutip IDN Times, hal yang pertama diperhatikan adalah menutup sepeda dengan sarung.

Tidak masalah jika kita tidak menyimpan sepeda kita di dalam rumah.

Namun, jangan lupa untuk menutupinya dengan sarung sepeda atau menyimpannya di tempat kering dan beratap sekitar area rumah.

bicycling.com

Dalam hal memilih tempat parkir sepeda, hindari spot parkir di tempat-tempat yang tidak melindungi sepeda dari rintik hujan.

Menyimpan atau memarkir sepeda di tempat yang tak terlindungi dari air hujan bisa mempercepat timbulnya korosi pada sepeda.

Cuci sepeda setelah diajak gowes di tengah hujan. Kotoran jalanan yang terakumulasi selama perjalanan bisa menahan kelembapan dan mendorong terjadinya korosi.

Goweser bisa mencuci sepeda dengan air  yang sudah dicampur dengan sabun cuci sepeda. Gunakan spons untuk membersihkan sepeda dari setang hingga roda belakang.

Pastikan bagian bawah sadel, fork depan, dan rear triangle sudah dibersihkan, karena bagian-bagian tersebut menjadi spot kotoran berkumpul.

Setelah mencuci sepeda, jangan lupa untuk mengeringkan sepeda. Ini bisa dilakukan dengan lap kering.

bicycling.com

Meskipun sepeda bahan karbon tidak berkarat, bagian lain yang terbuat dari steel tetap harus dikeringkan dengan menyeluruh.

Mengaplikasikan pelumas pada drivetrain adalah tahap terakhir dari pencucian sepeda setelah gowes di tengah hujan.

Melumasi drivetrain usai bersepeda ria sambil hujan-hujanan bisa menjaga sepeda tetap berfungsi dengan baik dan mencegah karat.

Sebelum mengaplikasikan pelumas, luangkan waktu untuk membersihkan drivetrain dengan pembersih minyak.

Pembersihan ini bisa dilakukan untuk menghilangkan kotoran yang tidak terangkat saat cuci sepeda.

Goweser bisa memilih pelumas basah untuk menyesuaikan dengan kondisi saat musim hujan.

bicycling.com

Seperti halnya dengan rantai, kabel pada sepeda juga kehilangan pelumas dan lebih  cepat aus saat hujan.

Untuk menjaga kabel sepeda dalam kondisi baik, teteskan sedikit pelumas di lokasi masuknya kabel.

Menjaga agar kabel sepeda tetap terlumasi juga adalah untuk mencegah air masuk ke ruang kecil antara kabel di dalam dan di luar. (idn/ran)