25 radar bogor

Meski Kalah Telak Lawan Kroasia, Shin Tetap Bangga Akan Hal Ini

Selebrasi Amirudin Bagas Kahfi usai cetak gol ke gawang Kroasia, Selasa (8/9/2020) tadi malam.
Selebrasi Amirudin Bagas Kahfi usai cetak gol ke gawang Kroasia, Selasa (8/9/2020) tadi malam.

ZAGREB-RADAR BOGOR, Pelatih tim nasional U-19 Shin Tae-yong mengaku kecewa lantaran anak-anak asuhnya kalah telak dengan skor 1-7 dari Kroasia dalam pertandingan kedua Turnamen Persahabatan U-19 Internasional 2020 di Kroasia, Selasa (8/9/2020) malam WIB.

 

“Yang pasti hasil ini mengecewakan karena kami kalah telak,” ujar Shin, dikutip dari laman resmi PSSI di Jakarta, Rabu (9/9/2020).

 

Meski demikian, dalam pertandingan tersebut, juru taktik asal Korea Selatan itu menilai anak-anak asuhnya menunjukkan permainan yang bagus dalam beberapa kesempatan.

 

Salah satu perbaikan yang menonjol dibandingkan pertandingan sebelumnya kontra Bulgaria, Sabtu (5/9), di mana timnas U-19 kalah 0-3, adalah Indonesia mampu melesakkan gol ke gawang Kroasia.

 

“Ada beberapa momen di pertandingan tadi bahwa para pemain bermain cukup baik dibanding laga sebelumnya. Kami harus segera memperbaiki kekurangan yang ada,” tutur Shin.

 

Sama seperti Shin, pencetak gol tunggal Indonesia ke gawang Kroasia Amiruddin Bagas juga merasa kecewa dan sedih timnya ditundukkan Kroasia 1-7.