Satpol PP Bongkar 197 Lapak PKL Kawasan Gang Aut-Jalan Pada Suka

Satpol PP Kota Bogor membongkar lapak PKL di kawasan Gang Aut.

BOGOR-RADAR BOGOR, Sebanyak 197 pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Gang Aut dan Jalan Pada Suka, Kelurahan Gudang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jumat (28/8) direlokasi.

Ratusan pedagang yang berjualan di pinggir jalan tersebut direlokasi ke Pasar Cumpok.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kota Bogor Samson Purba mengatakan, relokasi tersebut dilakukan bukan untuk mematikan pedagang berusaha melainkan agar mereka lebih nyaman dan legal.

“Kalau sudah legal tentu mereka bisa merencanakan kedepan untuk lebih besar lagi. Dari pada mereka berjualan disepanjang jalan, yang notabanenya ada hujan dan angin. Sesuai yang dibilang pak wali ingin memuliakan PKL,” katanya kepada Radarbogor.id.

Relokasi sekaligus pembongkaran lapak PKL baru dilakukan, karena sebelumnya Pemkot Bogor memberikan kesempatan pedagang untuk menyiapkan diri sebelum masuk ke Pasar Cumpok sekaligus Perumda Pasar Pakuan Jaya (PPJ) menyiapkan tempatnya.

Kaitan penertiban, kata dia, pedagang hanya meminta agar fasilitas pasar Cumpok dibuat lebih bersih dan rapih, termasuk di dalamnya ada penataan untuk warga Kelurahan Gudang.

Satpol PP Kota Bogor membongkar lapak PKL di kawasan Gang Aut.

“Sudah difasilitasi PD Pasar (Perumda PPJ), untuk motor sudah bisa lewat,” katanya.

Sedangkan Pemkot Bogor menerapkan sistem undi untuk pembagian kios disesuaikan dengan komoditi yang mereka jual.

“Ada pedagang kering dan ada peruntukan untuk pedagang basah,” katanya.

Sementara itu, Direktur Utama Perumda PPJ Kota Bogor Muzakir mengatakan, sebelum dilakukan relokasi pedagang yang berjualan di pinggir jalan sebelumnya didata dan mereka melakukan pendaftaran.

“Hari ini kita lakukan pengundian, tadi dibagian untuk pedagang kering sudah, sekarang bagian basah masih berproses, prinsipnya mereka bisa tertampung semua di dalam pasar,” katanya.

Perumda PPJ hanya menerima permintaan agar menyiapkan tempat untuk PKL. Sedangkan untuk kesiapanya sudah hampir rampung sepenuhnya.

Satpol PP Kota Bogor membongkar lapak PKL di kawasan Gang Aut.

“Jadi kalau begini sudah selesai, bawah dan atas sudah ditutup dan mereka sudah layak berjualan. Ketimbang berjualan di jalanan,” katanya.

Saat ini Perumda PPJ masih merapihkan lantai di Pasar Cumpik. Muzakir memprediksi tiga hingga empat hari kedepan sudah selesai.

“Kita kebut 24 jam, sementara pedagang yang menunggu pengerjaan selesai berjualan di lorong Pasar Cumpok untuk sementara,” tukasnya.(ded)