25 radar bogor

Tiga Nasehat Untuk Pemerintah, Untuk Indonesia Maju!

Anggota Komisi X DPR-RI Fraksi PKS, Fahmy Alaydroes

Kita mesti bangkit menghadapi ancaman keterpurukan negara dan bangsa ini secara bersama-sama, tinggalkan dulu segala ego dan kepentingan golongan, dan singkirkan segala bentuk sikap, kebijakan dan perilaku yang justru mempercepat kebangkrutan bangsa. Beberapa hal berikut mesti dilakukan oleh pemerintah secara seksama, bersama dan berbudaya.

Pertama, pemerintah hendaknya fokus dan lebih serius menanggulangi wabah Covid 19 dan krisis ekonomi yang mengancam ini dengan cara yang lebih tegas, efektif dan terukur.

Semua kita mengerti bahwa sumber masalah dari segala kekacauan yang memporak-porandakan berbagai aspek kehidupan bernegara dan berbangsa ini adalaah mewabahnya Covid-19.

Bila wabah ini tidak secepatnya ditanggulangi, pasti akan berakibat buruk bagi pertumbuhan ekonomi, kehidupan sosial dan politik yang pada gilirannya akan menyengsarakan kehidupan masyarakat secara keseluruhan.

Fokus dalam artian, membuat kebijakan yang komprehensif, efektif, dan relevan sehingga menuntun ke pencapaian pemulihan yang signifikan. Sebaiknya tunda dulu segala pembahasan kebijakan yang tidak relevan dengan krisis ini.

Stop dulu membahas atau utak-atik RUU yang menimbulkan protes banyak fihak, seperti RUU HIP, RUU Ciptaker (Omnibus Law), RUU PKS. Pemerintah mesti lebih tanggap dan cepat melancarkan program-program percepatan penanganan Covid 19 dan pemulihan ekonomi dengan anggaran yang sudah disiapkan sebesar Rp. 695Triliun.