25 radar bogor

Desak PBB Pindahkan Penampungan Imigran Pencari Suaka di Puncak 

Soal lokasi, Ade menyatakan bahwa di mana pun di wilayah Kabupaten Bogor bisa. Asalkan jangan di kawasan wisata seperti Puncak.

Camat Cisarua, Deni Humaedi menambahkan, para imigran seperti sudah terbiasa hidup enak di Puncak.

Selain dibiayai UNHCR, mayoritas imigran sudah menyebar dan tinggal di tengah-tengah permukiman warga. ’’Itu terjadi karena tidak ada lagi yang mengelola secara kompleks,” tuturnya.

Menurut Deni, dibutuhkan ketegasan pemerintah pusat dalam menangani masalah imigran.

’’Bogor harus bisa menyuarakan kondisi ini ke pusat agar pusat sendiri ke depan yang juga harus terlibat, kalau begini terus Bogor harus terima imbasnya terutama Cisarua dan sekitarnya,” pungkasnya. (cr2/c)