25 radar bogor

Dipuji Paris Saint-Germain, Pertanda Ronaldo Bakal Dipinang ?

Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo

PARIS-RADAR BOGOR,Di tengah spekulasi soal masa depannya di Juventus, Presiden Paris saint Germain (PSG), Nasser Al-Khelaifi tiba-tiba muncul dan memuji Cristiano Ronaldo. Ia mengaku sangat kagum dengan tekad sang superstar dan menyinggung beberapa transfer megabintang mereka.

Ronaldo telah dikaitkan dengan Paris-Saint Germain di masa lalu. Dan klub kaya raya itu sebelumnya telah berhasil membawa beberapa talenta top dunia termasuk David Beckham, Neymar, Zlatan Ibrahimovic dan Kylian Mbappe.

Pujian ini jelas harus diwaspadai Si Nyonya Tua, julukan Juventus. Dengan beberapa spekulasi terkait pemain bintang mereka, PSG bukan tidak mungkin sedang menjalankan misi mengangkut Cristiano Ronaldo ke Paris.

Mantan bintang Manchester United dan Real Madrid itu datang ke Turin pada musim panas 2018. Kapten Portugal itu dikontrak oleh Juve hingga 2022 dan akan berusia 37 pada saat kesepakatannya saat ini berakhir.

Tapi pemenang lima Ballon d’Or itu masih dalam kondisi sangat bagus. Musim ini misalnya, ia masih mencetak 22 gol di Serie A. Tanpa masalah cedera, ia jelas masih akan menjadi predator kotak penalti.

“Tahun demi tahun, ia menunjukkan tekad yang unik, kekuatan karakter yang luar biasa. Dia tetap termotivasi oleh keinginan untuk meningkat setiap hari. Saya mengagumi kemauan tanpa henti ini; dia adalah contoh yang bagus untuk semua atlet masa depan,” kata Al-Khelaifi kepada France Football.

Jika PSG ingin mengamankan tanda tangan Ronaldo, ia akan mengikuti jejak dua mantan bintang Manchester United lainnya; Beckham dan Ibrahimovic. Dan Al-Khelaifi memuji dampak kedua pemain itu terhadap klub.

“Memikirkan kembali semua pemain yang telah bergabung dengan kami sejak awal ambisi kami dengan PSG, saya masih bisa menyoroti waktu Zlatan Ibrahimovic untuk karakternya, kepemimpinannya, karisma dan kemampuannya untuk menyelesaikan sesuatu,” kata Al-Khelaifi.

Ibra mencetak 156 gol dalam 180 pertandingan untuk klub setelah bergabung dari AC Milan pada 2012. “Dia selalu dapat diandalkan, dan ketika situasi menuntut sesuatu darinya, dia tahu bagaimana menghadapi tantangan saat ini,” jelasnya.

Khusus tentang Beckham, yang bermain untuk PSG selama setengah musim pada tahun 2013, Al-Khelaifi mengatakan, “Meskipun ia hanya di PSG untuk waktu yang singkat, ia memiliki efek transformatif pada klub kami.”

“Investasinya dalam pelatihan, kepeduliannya untuk menerapkan setiap detail pada setiap saat, tekadnya untuk berhasil, selera untuk kerja tim dan aura alaminya adalah aset yang sangat berharga,” kunci sang presiden dikutip dari The Mirror. (jp)