25 radar bogor

Tes CPNS 27 Januari, Pemkab Bogor Antisipasi Jaringan Koneksi

Ilustrasi CPNS
Ilustrasi CPNS

CIBINONG-RADAR BOGOR, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, mulai melakukan persiapan tes seleksi lanjutan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang rencananya akan dilakukan pada 27 Januari nanti.

Penyelenggaraan seleksi yang akan digelar di Gedung Tegar Beriman karena bagunannya sudah dilengkapi dengan fiber optik untuk mendukung jaringan koneksi.

Karena tes yang berlangsung secara online, segala persiapan terus dilakukan. Paling utama adalah soal jaringan dan koneksi digital lainnya.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bogor, Kardenal mengatakan, memang jaringan jadi faktor utama suksesnya tes CPNS nanti.

Saat ini, kata pria berkacamata itu, kawasan Pemkab sudah memiliki fiber optik untuk mendukung semua koneksi di kantor pemerintahan.

Hanya saja, kemungkinan daya tersebut akan ditambah. Mengingat penggunaan jaringan dilakukan serentak dengan tes CPNS nanti.

“Kita sudah punya itu (fiber optic). Selama ini sudah kita gunakan untuk connecting internet, untuk kelancaran penggunaan internet,” kata Kardenal pada Radar Bogor saat diwawancarai kemarin.

Sambungnya, jika pelaksanaan tes berbasis online nanti, Diskominfo akan mensupport untuk ketersediaan koneksi internet tersebut. Tentunya dengan kekuatan yang full.

Pasalnya, hal itu menjadi tanggungjawab dari Diskominfo secara menyeluruh. “Sekarang ini kita sudah siap, karena sudah tersedia sebelum pelaksanaan tes ini,” sahutnya.

Untuk antisipasi, kata Kardenal, pihaknya menyiapkan tim khusus untuk mengawasi dan memantau jaringan atau koneksi saat ujian berlangsung. Jangan sampai, saat tes berjalan, sistem tiba – tiba mati dan akhirnya mengacaukan ujian.

“Antisipasi agar tidak down itu pastinya akan kita siapkan secepatnya. Memang karena serentak dilansungkan tes tersebut makanya kita perlu supporitng yang maksimal. Paling utama agar tidak ada gangguan,” pungkasnya.

Persiapan yang harus matang juga ditegaskan Ketua Fraksi Gerindra sekaligus Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Bogor, Heri Aristandi.

Ia mengaku, dalam beberapa hari kedepan pihaknya akan memanggil Badan Kepegawaian, Pendidikan, dan Pelatihan (BKPP) untuk mengetahui seberapa jauh persiapan yang sudah dilakukan.

“Kita butuh informasi seberapa jauh persiapannya, terutama kesiapan jaringan itu. Kita pastikan semua siap. Karena bicara koneksi dan jaringan itu pasti bicara kesiapan alat dan sebagainya. Itu harus dipastikan,” kata Heri saat ditemui di ruangannya kemarin sore.

Diluar itu, Heri berharap kuota 839 formasi CPNS yang nantinya akan mengabdi di Kabupaten Bogor bisa berkualitas. Dari 21.543 pelamar yang ada, mereka yang terpilih harus yang benar – benar berkualitas.

“Kita ini Kabupaten Bogor butuh tenaga medis. Bayangkan dari sekian ratus puskesmas, dokternya hanya beberapa. Bahkan ada puskesmas yang tidak ada dokternya. Ini harus menjadi perhatian agar kedepan tenaga medis kita tercukupi,” tambahnya. (dka/c)