25 radar bogor

Harus Rampung Sebelum Natal, Proyek Pelebaran Jalur Puncak Dikebut

Pelebaran-Jalur-Puncak
Pekerjaan pelebaran jalan di Jalur Puncak. Sofyansyah/radar bogor
Pelebaran-Jalur-Puncak
Pekerjaan pelebaran jalan di Jalur Puncak. Sofyansyah/radar bogor

CISARUA-RADAR BOGOR, Pelebaran Jalan Raya Puncak harus rampung sebelum liburan Natal 2019. Jika tak rampung, pekerjaan dipastikan akan molor.

Kepala Pelaksana Pelebaran Jalan Puncak, Samsul Anam mengatakan, proyek pelebaran jalan akan terlambat lantaran pengerjaan terganggu dengan libur panjang yang akan membuat jalur Puncak macet.

“Dipastikan kita tidak bisa kerja setelah tanggal 25 Desember 2019 sampai 1 Januari 2019. Jadi kita harus rampungkan sebelum tanggal 25 Desember 2019,” katanya kepada Radar Bogor, Senin (16/12/2019).

Menurutnya, kondisi itu jauh beda seperti kondisi proyek sabtu dan minggu. Pekerjaan diliburkan, lantaran jalur Puncak diberlakukan one way. “Selama ini kita hanya kerja pada hari senin sampai Jumat. Akhir pekan gak bisa kerja,” tuturnya.

Sementara itu, untuk progres pelebaran Jalan Raya Puncak saat ini sudah 90 persen. Proyek yang menelan amggaran Rp70 miliar itu hanya memiliki waktu delapan hari untuk merampungnkan semua. “Tinggal finishing di bebebrapa titik,” tukasnya. (all/c)