25 radar bogor

Dekan Sekolah Vokasi IPB University Diundang Jadi Narasumber IRIO

BOGOR-RADAR BOGOR,Dr Arief Daryanto, Dekan Sekolah Vokasi IPB University diundang menjadi narasumber dalam Focus Group Discussion (FGD) dan Capacity Building dalam Penyusunan Tabel Inter-Regional Input Output (IRIO) di Hotel Balahap, Palangkaraya, Propinsi Kalimantan Tengah.

Badan Pusat Statistik (BPS) Kalimantan Tengah mendapatkan tugas untuk menyusun Tabel Input Output (IO) untuk Kalimantan Tengah. FGD dilaksanakan untuk mensosialisasikan kegunaan Tabel IO dan IRIO bagi para perencana pembangunan wilayah dan stakeholders lainnya.

Pada tahun 2019 ini, pemerintah memberikan tugas kepada Badan Pusat Statistik (BPS) untuk menyusun Tabel IRIO di Indonesia. Tabel IRIO dibuat untuk mendapatkan gambaran yang lebih komprehensif mengenai potret pembangunan wilayah di seluruh propinsi, termasuk potret kesenjangan ekonomi antar wilayah. Pembuatan Tabel IRIO diawali dengan penyusunan Supply and Use Table (SUT) kemudian dilanjutkan dengan penyusunan Tabel Input-Output (IO) di masing-masing provinsi.

Menurut Dr Arief Daryanto, “Tabel IRIO sangat membantu kita dalam menganalisis dampak kebijakan antar wilayah, jika ada investasi di salah satu atau beberapa sektor tertentu di suatu atau beberapa wilayah tertentu.” Dari Tabel IRIO pun bisa terlihat sektor mana yang potensial dan mana yang memiliki nilai tambah. Pemetaan pola analisis perdagangan antar daerah juga dapat dengan mudah dilakukan.

Lebih lanjut Dr Arief Daryanto menjelaskan bahwa Tabel IRIO merupakan salah satu indikator yang dapat digunakan untuk mengukur keterkaitan antarsektor dan antar wilayah. “Selain itu, Tabel IRIO dapat digunakan untuk menentukan sektor yang strategis dalam perencanaan pembangunan. Tabel IRIO dapat juga digunakan untuk menentukan besaran dampak (multipliers) apabila permintaan akhir diketahui terjadi peningkatan,” jelas Dr Arief.

Selain diundang sebagai narasumber untuk FGD, dosen IPB Univeristy ini juga diundang sebagai instruktur kegiatan Capacity Building Penyusunan Tabel IRIO 2019 dengan para peserta yang berasal dari Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi, Kota dan Kabupaten se Provinsi Kalimantan Tengah. (AD/ris)