25 radar bogor

Lebih Dari 650 Alumni Hadiri Reuni Akbar AGATHIS ke-35

Siaran Pers
BOGOR-RADAR BOGOR, Bertempat di Gedung IPB International Convention Centre, Baranangsiang-Bogor, lebih dari 650 alumni IPB Angkatan 21 tahun masuk 1984 atau yang lebih dikenal sebagai AGHATIS (Angkatan Generasi Aktif Tangguh dan Dinamis) hadir dalam Reuni memperingati 35 tahun kebersamaan mereka di Tingkat Persiapan Bersama IPB (23/11).

Reuni kali ini megusung thema “LIVE LOVE LAUGH”. AGATHIS dikenal sebagai angkatan yang selalu mengedepankan kesamaan dan kebersamaan dalam berbagi berkah untuk diri, keluarga, lingkungan dan almamater melalui 3 pilar kegiatan, yaitu Agathis Untuk IPB, Aghatis untuk Komunitas dan Agathis Untuk Aghatis. Rangkaian kegiatan Reuni dimulai dengan penyerahan bantuan Peralatan laundry untuk Asrama PPKU IPB di kampus Dramaga pada tanggal 5 November 2019.

Kegiatan lain yang dilakukan adalah dua bentuk challenge (kompetisi) yang terbuka bagi Alumni Agathis yaitu:
1. Agathis Bussiness Model Challenge (ABC) yang bertujuan untuk menemukan mode usaha bersama sebagai bentuk kegiatan masa persiapan pensiun
2. Agathis Community Development Model Challenge (ACDC) yang bertjujan menemukan model kegiatan sosial sebagai bentuk bakti sosial kepada komunitas.

Reuni Agathis ini mendapat dukungan dari sejumlah sponsor, yaitu : Bank Mandiri, Bank Mandiri International Banking & FI Group, Pegadaian, Jasamarga, Bank Bukopin, BRI Agro, Daya Lima, Bumi Trikama Jayasri, Prima Kelola, APP Sinar Mas, Breiver, BNI Syariah, Mayora, Unilever, KLHK, Entrasol senior, Inaco, Jack & Jill. Yang juga unik adalah dukungan dari Direktorat Lingkungan Hidup dan Kehutanan berupa penyediaan 1.000 bibit pohon yang diberikan kepada peserta Reuni di akhir acara untuk ditanam di lingkungan terdekatnya. Diharapkan hal ini bisa menjadi salah satu kontribusi warga AGATHIS dalam mendukung usaha penghijauan di wilayahnya masing-masing.

Acara di tutup dengan pengumuman hasil pemilihan Ketua AGATHIS masa kerja 2020-2023. Nelly Oswini, selaku Ketua Panitia Reuni 35 Tahun AGATHIS mengapresiasi hasil kerja seluruh anggota Panitia serta berharap seluruh keluarga besar AGATHIS senantiasa menjaga kebersamaan dan solidaritas sambil terus menebar manfaat bagi keluarga, lingkungan dan almamater.