25 radar bogor

Duh! Tembok Pedesterian Kebun Raya Kembali jadi Sasaran Vandalisme

Pedestrian kebun raya jadi sasaran vandalisme
Pedestrian kebun raya jadi sasaran vandalisme. (dok.pojokbogor)

BOGOR-RADAR BOGOR, Meski telah dipercantik sedemikian rupa, tidak membuat jalur pedestrian Kebun Raya Bogor aman dari tindak vandalisme atau corat-coret.

Ini bisa dilihat dari coretan yang tepatnya di pedestrian bawah Jalan Jalak Harupat, Sempur, Bogor Tengah, Kota Bogor.

Belum diketahui siapa yang melakukan tindakan vandalisme tersebut dengan mencorat-coret tembok.

Namun tindakan vandalisme menyayangkan sejumlah warga yang melintas di pedestarian tersebut.

Salah satunya adalah Angga yang sedang melakukan aktifitas olahraga. Angga menyayangkan adanya vandalisme di kawasan tersebut.

“Sayang aja, merusak pemandangan padahal pedestarian sudah bagus,” kata Angga dikutip dari pojokbogor.com.

Ia pun berharap aksi vandalisme tersebut menjadi perhatian pemerintah melalui dinas terkait. Sebab aksi vandalisme di kawasan ini bukan kali ini saja tapi sudah berulang kali.

“Dulu juga pernah tapi sempat dibersihkan, kalau bisa harus ada di jaga di sekitaran sini,” harapnya.

Hingga berita ini diturunkan belum ada konfirmasi dari pihak terkait mengenai aksi vandalisme yang terjadi di Pedestarian SSA di Jalan Harupat, Bogor Tengah, dalam hal ini Satpol PP dan Pertamanan Kota Bogor. (adi/ps/ysp)