25 radar bogor

Maybank Gelar Pelatihan Khusus Menenun

Maybank Indonesia lewat Maybank Foundation menggelar pelatihan menenun bagi komunitas perempuan untuk meningkatkan kesejahteraannya.
Maybank Indonesia lewat Maybank Foundation menggelar pelatihan menenun bagi komunitas perempuan untuk meningkatkan kesejahteraannya.
Maybank Indonesia lewat Maybank Foundation menggelar pelatihan menenun bagi komunitas perempuan untuk meningkatkan kesejahteraannya.
Maybank Indonesia lewat Maybank Foundation menggelar pelatihan menenun bagi komunitas perempuan untuk meningkatkan kesejahteraannya.

RADAR BOGOR, Maybank Indonesia bersama Maybank Foundation melakukan program pelatihan khusus menenun sebagai bagian dari upaya meningkatkan produk tenun. Kegiatan tersebut diikuti oleh komunitas perempuan pra sejahtera yang merupakan peserta program Maybank Women Eco-Weavers.

Pemberdayaan kemampuan menenun para perempuan ini mencakup sarana learning center hingga training pengembangan produk tenun. Perbaikan learning center ini bertujuan agar para penenun memiliki tempat yang memadai untuk belajar dan berkreasi serta menjadikannya daya tarik wisata daerah tersebut.

Head, Corporate & Brand Communication, Esti Nugraheni mengatakan, kegiatan training pengembangan produk tenun ini bertujuan agar peserta terampil sehingga memberikan kesejahteraan yang berkesinambungan. Pasalnya, pemberdayaan ekonomi merupakan salah satu fokus corporate responsibility (CR) Maybank Indonesia.

“Kami secara konsisten memberikan perhatian kepada individu maupun komunitas wirausaha perempuan pra sejahtera dengan berbagai program yang bertujuan untuk meningkatkan semangat pantang menyerah, percaya diri, keterampilan hingga kapasitas usaha untuk mencapai masa depan yang mandiri dan sejahtera,” terang dia seperti keterangan tertulis, Jumat (15/11).

Perbaikan sarana learning center yang selesai pada September lalu berada di empat wilayah, yaitu Lombok Tengah dan Lombok Timur di Nusa Tenggara Barat serta Sawahlunto dan Tanah Datar di Sumatera Barat. Setelah proses renovasi learning center selesai, rangkaian program dilanjutkan dengan kegiatan training pengembangan produk tenun.

Pelatihan sudah dilakukan di dua wilayah pertama, yaitu di Lombok Timur pada 9 Oktober 2019 dan 10 Oktober 2019 di Lombok Tengah dengan total 50 peserta. Training selanjutnya dilakukan di Sawahlunto pada 7 November 2019 dan Tanah Datar pada 8 November 2019 dengan total 37 peserta.

Maybank Indonesia juga berkolaborasi dengan Ugahari, yakni unit usaha yang berada di bidang pelatihan pengembangan produk kain perca. Para peserta diajarkan untuk mengembangkan produk tenun secara maksimal, seperti membuat anting, kalung, dompet dan bross yang terbuat dari kain perca.

Pihaknya berharap dapat mendorong kemandirian dan kemampuan berwirausaha masyarakat sehingga mampu menghasilkan karya lain yang dapat meningkatkan ekonomi komunitas pada industri kreatif. Hal tersebut sejalan dengan komitmen Maybank yang tumbuh dan berkembang bersama masyarakat.

“Besar harapan kami agar program ini dapat membangun dan mengembangkan usaha sehingga dapat memberikan dampak positif bagi komunitas di sekitarnya,” tutup dia.

(JPG)