25 radar bogor

Capacity Building, Dishub Kota Bogor Bangun Sinergitas Bersama Media

Dishub-Kota-Bogor
: Awak media bersama jajaran Dinas Perhubungan Kota Bogor usai menggelar kegiatan Capacity Building di Tapos Resort, Kamis (14/11/2019).
Dishub-Kota-Bogor
Awak media bersama jajaran Dinas Perhubungan Kota Bogor usai menggelar kegiatan Capacity Building di Tapos Resort, Kamis (14/11/2019).

BOGOR–RADAR BOGOR, Sebagai upaya peningkatan kapasitas dan profesionalisme di Bidang Jurnalistik, Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor menggelar penyuluhan Capacity Building bersama perwakilan jurnalis se-Kota Bogor di  Bumi Tapos Resort, Ciawi, Kamis (14/11/2019).

Kepaala Dishub Kota Bogor, Rakhmawati mengatakan, kegiatan ini sudah ada dalam RPJMD dan renstra Dishub, yakni kerjasama dengan media, diantaranya dengan melakukan kegiatan Capacity Building di bidang jurnalistik.

Ia menjelaskan, dengan menghadirkan beberapa narasumber dari perwakilan pimpinan redaksi media dan dewan pers Jakarta, secara internal ingin memberikan wawasan kepada anggota Dishub dalam hal jurnalistik.

“Ada tiga materi yang dibawakan oleh narasumber dari pihak media dan Dewan Pers. Semoga memberikan manfaat bagi kedua belah pihak, baik untuk Dishub dan media itu sendiri. Para narasumber pemberi materi semoga bisa memberikan ilmu dan wawasanya bagi internal Diahub,” jelasnya.

Ia berharap, kegiatan ini bisa terus dilaksanakan dan juga dapat meningatkan kinerja Dishub dengan adanya kerjasama dengan awak Media.

“Kerjasama ini bisa terus terjalin komunikasi dua arah yang baik lagi. Kedepan akan ditingkatkan dengan media-media yang belum bekerjasama,” pungkasnya.

Disamping itu juga hadir narasumber dengan tema literasi digital dan wawasan soal sosmed (Revolusi 4.0, Post truth dan Literasi Digital) yang dibawakan David Rizal Nugroho.

“Di era keterbukaan informasi sekarang ini, literasi media sangat penting dalam hal mendapatkan informasi itu sendiri,” ujar David. (cr2/b)