25 radar bogor

Megawati Bakal Hadiri Kongres NasDem, Sinyal Tak Ada Keretakan

Megawati Soekarnoputri bakal hadiri Kongres Partai NasDem yang digelar pada 8-11 November 2019
Megawati Soekarnoputri bakal hadiri Kongres Partai NasDem yang digelar pada 8-11 November 2019
Megawati Soekarnoputri bakal hadiri Kongres Partai NasDem yang digelar pada 8-11 November 2019
Megawati Soekarnoputri bakal hadiri Kongres Partai NasDem yang digelar pada 8-11 November 2019
JAKARTA-RADAR BOGOR, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto memastikan tidak ada keretakan hubungan dengan NasDem, seusai pertemuan Surya Paloh dan Presiden PKS, Sohibul Iman. Sebagai pengusung Jokowi-Ma’ruf Amin, koalisi masih solid mengawal jalannya pemerintahan untuk 5 tahun ke depan.
“Tidak ada perspektif menjauh, karena berdialog dengan para pemimpin partai politik itu merupakan bagian dari tradisi kita, jadi tidak ada yang menjauh tidak ada yang mendekat,” kata Hasto di Gedung Arsip Nasional Jakarta, Jumat (8/11).
Hasto pun memastikan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri juga dijadwalkan hadir dalam kongres partai NasDem yang digelar pada 8-11 November 2019 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta. “Bu Mega akan datang,” tegasnya.
Sementara itu, terkait sindiran Jokowi kepada Surya Paloh, mantan Anggota DPR RI itu menilai hanya sebatas candaan. Pertemuan antarpartai dianggap biasa sebagai komunikasi politik. Dan itu bagian dari demokrasi Indonesia.
“Intinya bapak presiden Jokowi dengan caranya sudah menyampaikan berbagai hal terkait dengan pertemuan tersebut,” tegasnya.
Sebelumnya, Jokowi menghadiri Hari Ulang Tahun (HUT) ke-55 Partai Golkar di Golden Ballroom Hotel Sultan, Jakarta, Rabu (6/11) malam. Dalam pidato sambutannya, dia sempat menyinggung pertemuan antara Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dengan Presiden PKS Sohibul Iman beberapa waktu lalu.
Jokowi sempat menggoda Surya Paloh yang terlihat seperti lebih bahagia setelah bertemu Sohibul. Candaan tersebut langsung disambut tawa dari hadirin yang datang pada acara tersebut.
“Bapak Surya Paloh yang kalau dilihat malam ini, beliau cerah dari biasanya, sehabis pertemuan beliau dengan Pak Sohibul Iman di PKS,” ucap Jokowi yang disambut tawa hadirin.
“Wajahnya cerah, setelah beliau berdua berangkulan dengan Pak Sohibul Iman,” sambung Jokowi yang kembali disambut riuh seisi ruangan.
Jokowi menyampaikan, tak tahu makna mendalam dari maksud pertemuan tersebut. Terlebih Surya Paloh dan Sohibul Iman saling rangkul.
“Tidak pernah saya dirangkul oleh Bang Surya seerat dengan Pak Sohibul Iman. Tadi di holding saya tanyakan, ada apa? Tapi nanti jawabnya, lain waktu dijawab,” imbuh Jokowi.
(JPG)