25 radar bogor

10 Provinsi Siap berlaga di Dirgantara Marching Band Competition

Rapat Persiapan Dirgantara Marching Band Competition
Rapat Persiapan Dirgantara Marching Band Competition

BOGOR-RADAR BOGOR. Keberhasilan Dirgantara Marching Band Competition tahun 2018 lalu rupanya akan terulang pada tahun 2019 ini.

Menurut Ketua Panitia Pelaksana Gatut Susanta, sampai saat ini sudah 10 provinsi yang akan ikut serta dan dua Provinsi dalam tahap komunikasi aktif.

Selain mata lomba seperti tahun lalu Konser, Display, street parade umum, street parade Military Style dan Drumbattle, ada mata lomba baru yang diperebutkan yaitu Military Battle.

Area lomba di Lanud Atang Sandjaja sangat luas sehingga banyak tapak lomba yang bisa dipergunakan.

Menurut Gatut, akan tampil band besar dari satuan kedinasan dengan pemain 150 sampai 180 orang.

Tahun ini ada tambahan Piala, yaitu Piala Ketua Umum KONI PUSAT yang diperebutkan.

“Mata lomba tematik kami di squadron dengan background Helly tentu memberi warna penampilan baru disetiap penampilan team,” tutur Gatut

Yang lebih menarik lagi akan ada Festival makanan khas sunda 150 macam serta gebyar Festival Totopong atau iket kepala Sunda yang akan berpadu dengan lomba Marching Band.

“Yuk kita ikuti dan kita saksikan sejarah baru di dunia marching band,” pinta Gatut (ysp)