25 radar bogor

Hujan Deras dan Angin Kencang, Pengendara Motor Tewas di Jalan Abdullah Bin Nuh Yasmin

Pengendara motor yang tewas di Jl KH Abdullah Bin Nuh saat hujan deras disertai angin kencang melanda, Selasa (15/10/2019).
Pengendara motor yang tewas di Jl KH Abdullah Bin Nuh saat hujan deras disertai angin kencang melanda, Selasa (15/10/2019).

BOGOR-RADAR BOGOR, Hujan deras disertai angin kencang melanda kawasan Yasmin dan sekitarnya, Selasa (15/10/2019) sore sekitar pukul 14:30 WIB.

Cuaca ekstrim tersebut menyebabkan salah seorang pengendara sepeda motor tewas tersenggol truk sampah, setelah berusaha menghindari ranting pohon yang jatuh di Jalan Abdullah Bin Nuh, Yasmin.

Ngeri! Hujan Deras dan Angin Kencang Terjang Yasmin Bogor, Lihat Videonya

Belum diketahui identitas korban yang mengendarai sepeda motor Honda Beat bernomor polisi F 5716 EI itu.

Hingga berita ini diturunkan, korban masih tergeletak di jalan dan terendam air setinggi mata kaki akibat derasnya hujan.

Berdasarkan penuturan Ade, supir truk sampah yang menyenggol korban, saat itu korban terlihat berusaha menghindari ranting pohon yang jatuh setelah diterjang hujan dan angin kencang. Diduga karena kaget, korban lalu menyenggol truk yang dikemudikannya.

“Saya juga gak tau jelas pak, tiba-tiba korban menyenggol truk saya lalu jatuh. Kayaknya mau ngehindari ranting pohon,” ujar Ade yang tampak shock kepada radarbogor.id.

Berdasarkan pantauan di lapangan, lalu lintas di Jl Abdullah Bin Nuh Yasmin macet dari arah Simpang Yasmin-Solis menuju Simpang Semplak karena ada pohon tumbang di seberang RS Hermina. Hingga pukul 15:00, pohon tersebut belum dievakuasi.

https://www.youtube.com/watch?v=-vBpjZZXxJ0

(ysp)