25 radar bogor

Dua Penyesalan Terbesar Marchisio, Apa Itu?

TURIN-RADAR BOGOR, Claudio Marchisio baru saja pensiun. Dia mengaku menyesal menyesal gagal membawa Juventus dan Timnas Italia berjaya di Eropa.

Marchisio mengumumkan pengunduran dirinya di usia 33 tahun pada Kamis (3/10/2019) waktu setempat di Allianz Stadium.

“Saya memutuskan untuk pensiun. Rasa-rasanya tepat mengumumkannya di tempat yang penting, yang begitu spesial bagi saya,” ujar Marchisio yang dilansir Football Italia.

Lahir dan besar di Turin, sebagian besar karier Marchisio memang dihabiskan bersama Juventus. Selain Juve, pemain berjuluk Il Principino itu pernah memperkuat Empoli dan terakhir bermain untuk klub Rusia, Zenit St. Petersburg.

Setelah terus berkutat dengan cedera selama tiga musim terakhir, Marchisio menyatakan tak sanggup lagi bermain di level tertinggi.

Selama 13 tahun bermain, Marchisio telah meraih banyak gelar, seperti tujuh trofi Serie A, empat Coppa Italia, tiga Piala Super Italia, dan satu gelar Liga Rusia. Ia juga bermain sebanyak 55 kali untuk Timnas Italia dan mencetak 5 gol.

Meski demikian, ia mengaku sedikit menyesal karena gagal meraih dua trofi impiannya, yakni Liga Champions dan Piala Eropa.

Marchisio pernah menembus final Liga Champions pada tahun 2015 dan 2017 serta final Piala Eropa di tahun 2012. Semuanya berujung kekalahan.

“Penyesalan saya adalah tidak memenangi Liga Champions bersama Juventus dan Piala Eropa bersama Timnas Italia,” paparnya. Marchisio.

“Impian saya menjadi kenyataan ketika mulai berlatih bersama tim utama Juventus. Perpisahan yang saya terima di stadion ini setahun lalu (saat hengkang dari Juventus) juga merupakan hal yang indah.”

“Saya ingin mengulang laga final di Berlin, melawan Barcelona (final Liga Champions 2015). Sedangkan mengenai masa depan saya akan seperti apa, saya tidak akan menutup segala kemungkinan. Saya butuh waktu untuk berpikir.”(dtk)