25 radar bogor

Diduga Disengaja, Gunung Solasih di Sukamakmur Terbakar

Gunung Solasih saat terbakar pada Rabu (25) malam hari.
Gunung Solasih saat terbakar pada Rabu (25) malam hari.

SUKAMAKMUR-RADAR BOGOR, Kebakaran hutan kembali terjadi di Kabupaten Bogor. Kali ini melanda Gunung Solasih di Kampung Babakan Nyantai, Desa Sukaresmi, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor, hangus terbakar, Kamis (26/9/2019) .

Informasi yang dihimpun Radar Bogor, api mulai menjalar usai azan magrib, tepatnya pukul 18.30 WIB pada Rabu (25/9) dan baru bisa dipadamkan pukul 12.35 WIB keesokan harinya, Kamis (26/9).

Menurut saksi mata yang tak mau dikorankan namanya menjelaskan, awalnya api kecil, namun mulai meluas semua sisi gunung. “Saya terakhir lihat jam sembilan malam, asapnya sampai penuh mengepul kelihatan apinya,” kata dia saat ditemui di Kantor Kecamatan, Kamis (26/09).

Menurut Sekertaris Kecamatan Sukamakmur, Moch Sobar Mansoer mengatakan, informasi terjadinya kebakaran tidak sampai kepada pemerintah kecamatan. Namun setelah diusut, api yang menyala cukup lama ini menghabiskan tiga titik lahan yang berada di atas gunung tersebut. “Ramai setelah membesar dan kelihatan warga. Menurut Tagana (Taruna Siaga Bencana) saat ini sudah padam dan terkendali,” katanya.

Menurut isu yang berseliweran di warga, pelaku pembakaran merupakan salah seorang warga yang hendak membuka lahan. Hanya saja, dia perlu memastikan keterkaitan warga dari hasil laporan Pemerintah Desa. “Awalnya membuka lahan, tahunya merambat membesar. Lebih jelasnnya bisa ditanyakan langsung ke Pjs Kepala Desa,” imbuhnya.

Tak hanya Gunung Solasih, di hari yang sama, kebakaran juga terjadi di bagian timur Kabupaten Bogor lainnya. Satu unit rumah warga hangus disambar si jago merah akibat api yang berasal dari lilin. Peristiwa ini menimpa kediaman warga Kampung Bakom RT05/04 Pangkalan 10, Desa Limusnunggal, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor.

Danru Damkar Regu Dua Sektor Cileungsi, Tubagus Sulaeman mengatakan, tidak ada korban jiwa pada peristiwa tersebut. Laporan diterima Damkar Sektor Cileungsi pada pukul 12.00 WIB. Tak membutuhkan waktu lama, setiba di lokasi pada pukul 12.35 WIB, dua unit Damkar langsung berupaya padamkan api yang masih menyala.

Pendinginan dilakukan sekira satu jam. Hingga saat ini, kerugian akibat peristiwa tersebut belum diketahui. “Alhamdulillah tidak ada korban pada peristiwa ini,” tandas Danru Damkar Sektor Cileungsi, Tubagus Eman Sulaeman, kemarin. (rp1/c)