25 radar bogor

Dikerjakan Malam Hari, Pembongkaran Blok F Kebon Kembang Rampung

SELESAI: Lahan bekas pasar Blok F yang sudah mulai rata dengan tanah, Jum'at (6/9). Nelvi/Radar Bogor.

BOGOR-RADAR BOGOR,Pembongkaran bangunan gedung Blok F Pasar Kebon Kembang akhirnya rampung.

Pembongkaran yang semula dijadwalkan selesai pada 16 Agustus berdasarkan kontrak antara Perusahaan Daerah Pasar Pakuan Jaya (PDPPJ) Kota Bogor dengan PT Setia Tehnik Jaya, baru bisa diselesaikan pada 5 September, kemarin.

Direktur Operasional (Dirops) PDPPJ Kota Bogor Denny Ari Wibowo mengatakan, keterlambatan itu lantaran beberapa kendala di lapangan.

Salah satunya pekerjaan yang hanya bisa dilakukan saat malam hari, karena akses untuk keluar dan masuk kendaraan pengangkut material tak bisa jalan.

“Jadi kerjanya hanya malam saja, karena itu jadwal yang semula 40 hari, kontraktor meminta tambahan waktu sampai 18 hari,” ujarnya kepada Radar Bogor, kemarin (6/9). (gal/pkl8)