25 radar bogor

Bogor Hujan Lagi, Warganet Hingga Walikota: Alhamdulillah…

hujan deras landa Bogor
ilustrasi Hujan

BOGOR-RADAR BOGOR, Kota Bogor kembali diguyur hujan deras, Kamis (15/8/2019) setelah beberapa bulan kemarau dan cukup panas

Walikota Bogor Bima Arya yang tengah melakukan kunjungan ke kecamatan Bogor Barat bersyukur kota Bogor kembali diguyur hujan deras.

Setelah Kemarau Panjang, Kota Bogor Kembali Diguyur Hujan

“Mudah-mudahan merata seluruh Kota Bogor,” ujar Bima Arya dalam unggahan di akun instagram pribadinya.

Hujan deras juga dirasakan warga Kelurahan Sindangbarang, Leni. Dirinya bersyukur turun hujan karena akhir-akhir ini sumur di rumahnya mengalami kekeringan.

“Iya Alhamdullilah. Mudah-mudahan sumur gak kering lagi,” ujarnya kepada radarbogor.id.

Hujan deras ini juga menjadi perhatian warganet. Beberapa mengaku di daerahnya sudah turun hujan, sementara yang lainnya belum.

Potensi Hujan Lokal Sore Hari di Bogor, Berikut Prakiraan Cuacanya

” Semplak sudah hujan alhamdulillah,” ujar akun @meutiaoktaviani mengomentari postingan di akun instagram @radar_bogor.

“Bogor barat hujan,” ujar @ipung_digga.

“Tanah baru blm tp udh mendung,” kata @4zee287.

Berikut video hujan yang mengguyur Kota Hujan dengan cukup deras.

https://www.youtube.com/watch?v=2Dm56P5BaeQ&feature=youtu.be

(ysp)