25 radar bogor

Liburan Sekolah, Radar Institute Gelar Pelatihan Jurnalistik dan Public Speaking

Sofyan/Radar Bogor PELATIHAN: Peserta pelatihan jurnalistik di Gedung Graha Pena usai membawa sertifikat tanda telah mengikuti pelatihan, kemarin (9/7).
Sofyan/Radar Bogor
PELATIHAN: Peserta pelatihan jurnalistik di Gedung Graha Pena usai membawa sertifikat tanda telah mengikuti pelatihan, kemarin (9/7).

BOGOR–RADAR BOGOR,Mengisi waktu libu­ran sekolah, Radar Bogor Ins­titute menggelar berbagai ke­giatan. Selama dua hari, Selasa (9/7) kemarin dan hari ini, Radar Bogor Institute me­­ngadakan pelatihan jur­nalistik dan public speaking di lantai 1 gedung Graha Pena, Radar Bogor.

Bertajuk Liburan Journalistic and Public Speaking Jurna­listik, peserta yang notabennya anak-anak sekolah men­dapatkan materi dari mentor training jurnalistik, Asri Su­patmiati dan trainer public speaking, Muhammad Moulya.

Kedua narasumber mem­berikan materi penting untuk menunjang kesuksesan anak di­dik di masa mendatang. Seperti menulis untuk meng­ungkapkan gagasan dengan detail dan bicara untuk meng­ubah orang lain menuju baik.

”Saat ini banyak anak-anak yang sejak kecil mulutnya kotor, bicaranya kasar, maka­nya kita ajarkan untuk bicara yang baik,” kata Manajer Radar Bogor Institute, Ami.

Selain itu, bila tidak bisa me­ng­ungkapkan pikiran dengan lisan yang baik, bisa melalui bahasa tulisan.

”Ke­majuan suatu bangsa diukur dengan budaya literasi, mem­baca dan menulis, maka sejak kecil harus dibiasakan,” katanya.

Di akhir kegiatan, dipilih tiga besar untuk hasil pe­nulisan. Mereka adalah Mu­hammad Arsyad Azharulhad asal SMPIT Insa­­tama, Ama­natal Hayyi, dan Salsabila Rifda Permana asal Universitas Negeri Jakarta (UNJ).

https://www.youtube.com/watch?v=NbTJigDFszw

(mer/c)