25 radar bogor

Bocah 10 Tahun Tewas Tenggelam Seharian di Sungai Ciliwung

Tim pencarian saat melakukan pencarian jasad Brahma Bhakti Putra Isa di bantaran Sungai Ciliwung, Senin (24/6/2019).

BOJONGGEDE – RADAR BOGOR, Malang apa yang dialami Brahma Bhakti Putra Isa, Senin (24/6/2019). Bocah berusia sepuluh tahun itu ditemukan tak bernyawa lagi usai hanyut seharian di aliran Sungai Ciliwung.

Jasadnya ditemukan tenggelam di areal sungai di kawasan Kecamatan Bojong Gede, Kabupaten Bogor, dan berada di dalam pusaran dengan kedalaman hampir tujuh meter.

Awalnya, warga Perumahan Puspa Raya, Cibinong, yang merupakan tempat tinggal bocah itu dikejutkan dengan informasi tenggelamnya seorang anak pada Minggu (23/6/2019) sore lalu. Sang anak rupanya sedang bermain di sekitar bantaran sungai tak jauh dari rumahnya.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordiantor (SMC), Hendra Sudirman mengatakan, berdasarkan keterangan dari beberapa saksi yang juga teman korban menyebutkan, bahwa korban bersama dengan kedua temannya sedang bermain getek di aliran Ciliwung.

Hingga akhirnya, lanjut Hendra, korban terpeleset dan terjatuh dari getek ke dalam pusaran air kali tersebut sekitar pukul 10.30 WIB.

Setelah informasi didapati, tim pencarian yang terdiri 120 orang personil gabungan dari Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta, Polsek dan Koramil Bojong Gede, Damkar, Tagana Kabupaten Bogor dan Kota Depok, serta yang lainnya langsung melakukan pencarian.

“Pagi tadi dikirimkan satu tim rescue untuk bergabung dengan unsur potensi SAR yang sudah ada di lapangan untuk melakukan operasi,” katanya.

Jasad bocah tersebut, kata Hendra, langsung dievakuasi oleh petugas menuju rumah duka. “Korban kita temukan tadi (kemarin,red) siang dalam keadaan meninggal dunia,” tukasnya. (dka/c)