25 radar bogor

David da Silva Resmi Kembali Berkostum Persebaya

JAKARTA-RADAR BOGOR, Penyerang haus gol asal Brasil yang sempat menjadi idola Bonek dan Bonita, David da Silva, akhirnya resmi kembali berkostum Persebaya Surabaya. Da Silva menandatangani kontrak pada Rabu (19/6) pagi WIB. Da Silva sendiri tiba di Surabaya pada Selasa (18/6) malam WIB.

Hanya saja, Da Silva tidak langsung memperkuat Persebaya. Dia baru akan masuk pada putaran kedua Liga 1 2019 pada Agustus mendatang.

Seperti diketahui, Da Silva merupakan bomber utama Persebaya di Liga 1 2018 lalu. Dia tampil memukau dengan mengemas 20 gol. Dia hanya kalah 1 gol dari top skorer Aleksandar Rakic yang mencetak 21 gol.

Da Silva juga menorehkan catatan menawan yakni menjadi satu-satunya pemain di Liga 1 2018 yang mampu mengemas tiga kali ha-trick. Itu dilakukan saat Persebaya menghadapi PS Tira (sekarag Tira Persikabo), kontra Mitra Kukar, dan melawan Bali United.

Hanya saja, Da Silva lantas memutuskan pindah ke Korea Selatan dan bergabung bersama Pohang Steelers. Bersama klub teras Korsel, ternyata penampilan Da Silva tak segarang di Persebaya. Sebelum akhirnya memutuskan kembali ke Surabaya, Da Silva baru mengemas 2 gol dari 8 laga bersama Pohang.

Di satu sisi, Persebaya memang merindukan ketajaman dari Da Silva. Itu setelah Amido Balde yang diplot sebagai penggantinya belum menunjukkan performa apik di Liga 1 2019. Setelah santer dikabarkan akan merekrut kembali Da Silva, akhirnya benar-benar terwujud.

Detail kontrak dengan segala fasilitas sebenarnya sudah disepakati pada pekan lalu melalui surat elektronik. Rabu (19/6) pagi WIB merupakan pertemuan dengan manajemen klub untuk penandatanganan kontrak.

”Alhamdulillah semua proses negosiasi dengan David (Da Silva) berjalan sangat lancar,” beber manajer Persebaya, Candra Wahyudi seperti dilansir laman resmi Persebaya. ”Kami sudah cukup lama bernegosiasi dengan David dan manajernya. Prosesnya sangat baik dan lancar. David akan bersama kita tidak hanya tahun ini, namun juga tahun depan,” imbuhnya.

Da Silva sendiri senang bisa kembali berkostum Persebaya. ”Saya kembali ke Persebaya, Rek. Saya akan kembali ke Brasil untuk menyiapkan administrasi. Kembali ke Surabaya pada pertengahan Juli dan bergabung latihan Persebaya. Saya ingin secepatnya bermain bersama Persebaya kembali,” ungkapnya.

Selamat datang kembali, David da Silva!. (JPG/ulfah-magang)