25 radar bogor

Bima Arya: Kawasan Kedung Halang jadi Alternatif Pusat Kota Bogor

BOGOR-RADAR BOGOR, Walikota Bogor Bima Arya Sugiarto berencana memindahkan pusat kota Baru. Hal tersebut diungkapkan Bima lewat postingan di akun Instagramnya, Jumat (14/6/2019).

Pemindahan tersebut tidak terlepas dari perkiraan bertambahnya penduduk Kota Bogor dan kapasitas Istana Bogor dan kebun raya yang kini jadi pusat kota.

“Penduduk Bogor saat ini sekitar 1 jt jiwa. Sepuluh tahun lagi diperkirakan jadi 1,5 jt jiwa. Pusat kota Bogor sekarang, Istana, Kebun Raya dan sekitarnya akan semakin terbatas kapasitasnya. Saat ini bertahap dibenahi dan dipertahankan nuansa hijau dan kota pusaka nya,” tulis Bima di akun instagram pribadinya.

https://www.instagram.com/p/BysMsHVjsah/

lebin lanjut Bima mengatakan, wilayah Bogor Utara, tepatnya dekat pintu tol Kedung Halang menjadi alternatif pusat Kota Bogor di masa mendatang.

“Di rencanakan wilayah Bogor Utara, daerah dekat pintu tol Kedung Halang akan jadi alternatif pusat kota baru di masa depan. Jangka panjang, tapi tahapan sudah dimulai,” pungkas suami Yane Adrian tersebut. (ysp)