25 radar bogor

Tak Ingin Kecolongan Lagi, Bima Arya Ultimatum Pemenang Tender RSUD

Gedung Blok 3 RSUD Kota Bogor yang akan dibangun.

BOGOR-RADAR BOGOR, Proyek Gedung Perawatan Blok 3 Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bogor telah mendapatkan pemenangnya.

Tak ingin kecolongan lagi setelah sempat gagal dibangun, Walikota Bogor Bima Arya Sugiarto pun mengultimatum perusahaan pemenang lelang proyek strategis Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor itu.

“Saya akan memonitor dengan detail, sedetail-detailnya, sehingga kontraktor ini amanah, sesuai dengan speknya, tidak boleh ada masalah disana, satu sentimeter pun ada masalah disana, saya akan permasalahkan hal itu,” tegasnya kepada Radar Bogor.

Semua tahapan pembangunan, mulai dari perencanaan tak akan luput dari pengawasannya.

“Jadi saya tidak mau kecolongan dengan hal ini, mulai dari perencanaannya saya lihat lagi, mulainya kapan, speknya saya kontrol lagi, saya akan awasi langsung,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Bagian Humas RSUD Kota Bogor Taufik Rahmat mengatakan, pembangunan Gedung Perawatan Blok 3 itu akan dibangun empat lantai.

Lantai pertama dilengkapi dengan 60 bed lengkap dengan apotek bagi pasien, lantai dua, tiga dan empat akan disediakan masing-masing sebanyak 68 bed.

“Semua lantai kapasitas 68 bed, kecuali lantai satu karena ada satu ruang cukup besar untuk apotek dan itu peruntukkannya ruang rawat inap kelas III,” jelasnya.

Untuk ruangan, lanjut dia, akan dibangun 20 hingga 22 ruang rawat inap pasien. Masing-masing ruangan akan diisi tiga tempat tidur pasien.

“Akan dilengkapi dengan fasilitas TV, AC hingga kamar mandi,” tuturnya.

Diberitakan sebelumnya, lelang proyek Gedung Perawatan Blok 3 RSUD Kota Bogor telah mendapatkan pemenang. Penetapan pemenang pada proyek senilai Rp101 miliar itu dilakukan pada Jumat (17/5).

Berdasarkan laman eproc.kotabogor.go.id peserta pendaftaran tercatat sebanyak 110. Namun berdasarkan evaluasi, hanya empat penyedia jasa saja yang melakukan penawaran.

Setelah melewati proses tahapan, ditetapkan PT Trikencana Sakti Utama sebagai pemenang dengan harga penawaran Rp89.706.107.164,14. (gal/c)

Pembangunan Gedung Perawatan Blok 3 RSUD Kota Bogor:

  1. Nilai lelang Proyek : Rp 101 Miliar
  2. Pemenang lelang : PT Trikencana Sakti Utama
  3. Penawaran : Rp 89.706.107.164,14
  4. Detail pembangunan :
  • Tinggi gedung: Empat lantai
  • Lantai pertama dilengkapi dengan 60 bed lengkap dengan apotek bagi pasien
  • Lantai dua, tiga dan empat akan disediakan masing-masing sebanyak 68 bed
  • Semua lantai kapasitas 68 bed
  • Kecuali lantai satu karena ada satu ruang cukup besar untuk apotek dan ruang rawat inap kelas III
  • Akan dibangun 20 hingga 22 ruang rawat inap pasien
  • Masing-masing ruangan akan diisi tiga tempat tidur pasien
  • Akan dilengkapi dengan fasilitas TV, AC hingga kamar mandi