25 radar bogor

Tepis Kekurangan Jumlah TPS, Ini Kata DLH Kota Bogor

Ilustrasi truk sampah
Ilustrasi truk sampah
Ilustrasi truk sampah

BOGOR-RADAR BOGOR, Kepala Bidang Persampahan DLH Kota Bogor, Ade Nugraha, tak membenarkan hal jika Kota Bogor kekurangan jumlah Tempat Pembuangan Sampah (TPS).

Pasalnya saat ini, kata Ade, jumlah TPS yang disebar oleh DLH di wilayah Kota Bogor sudah mencukupi.

’’Kalau semua sampah itu dibuang tanpa ada pemilahan dan tanpa ada pengolahan, ya jumlah segitu masih kurang,” terangnya.

Warga Sindang Barang Keluhkan Kurangnya TPS

Ade menuturkan, saat ini program pemerintah lebih di titik beratkan di pengurangan sampah, terutama pengurangan sampah di sumbernya.

’’Jadi nanti yang dibuang ke TPA itu harusnya, seminimal mungkin hanya residu saja,” ujarnya.

Ade menambahkan, saat ini langkah menambahkan TPS bukanlah solusi, lantaran upaya tersebut hanya akan menambah masalah di lingkungan masyarakat Kota Bogor. ”Jadi kalau disediakan tempat sampah itu hanya memindahkan masalah saja, tidak ada pembelajaran kepada masyarakat,” tegasnya.

Berdasarkan data sumber daya penanganan sampah di DLH Kota Bogor, pada sarana pengumpul sampah, khususnya TPS, tercatat ada 968 unit. Di antaranya 150 unit TPS organik/anorganik dan 818 TPS campuran.

SebelumnyaKetua RW 04, Kelurahan Sindang Barang, Ke­camatan Bogor Barat, Jajat Sunarjat me­nga­takan, berdasarkan fakta di lingkungannya, warga masih terbiasa membuang sampah sembarangan, terutama ke aliran Sungai Cisadane. Pasalnya, diakui Jajat, di wilayahnya masih kekurangan TPS.

’’Kami butuh penampungan sampah, sejauh ini belum ada solusinya, karena tidak ada perhatian dari Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor untuk menyediakan penampungan sampah,” jelasnya kepada Radar Bogor.(cr2/c)