25 radar bogor

Antisipasi Kepadatan Lalu Lintas, Pelebaran Jalur Mudik Bogor Dikebut

Suasana lalu lintas menuju Puncak.

CIBINONG – RADAR BOGOR, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor akan bergerak melakukan pengawasan dan pengecekan, mulai dari ketersediaan pangan hingga kondisi lalu lintas menjelang mudik hingga pasca libur hari raya tiba.

Bupati Ade Yasin menyebutkan, pengecekan tersebut merupakan antisipasi agar masyarakat Kabupaten Bogor dapat merasakan kenyamanan pulang kampung menjelang hari Raya Idul Fitri.

Tak hanya jalur mudik, Pemkab juga melakukan pengecekan arus lalu lintas menjelang arus mudik akan segera dilakukan. Khusus akses ke tempat wisata, karena pasti lebaran nanti tujuan ke tempat wisata akan meningkat.

“Begitu juga dengan operasi pasar, mungkin pertengahan menjelang lebaran,” kata Ade Yasin kepada wartawan.

Di sisi lainnya, dia memastikan saat ini proses pelebaran jalur di kawasan Puncak juga sedang kembali dikerjakan menjelang hari Raya Lebaran.

Proyek pelebaran jalan tahap II yang sudah dilaksanakan sejak awal Januari lalu itu, ditargetkan selesai sebelum arus mudik dan balik Idul Fitri 1440 Hijriah dimulai.

“Informasi yang kami terima, proyek pelebaran jalur Puncak yang dikerjakan rekanan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat itu ditargetkan selesai sebelum arus mudik dan balik dimulai,” kata Kasat Lantas Polres Bogor, AKP Fadly Amry pada Radar Bogor di Cibinong, kemarin.

Selain di wilayah Kabupaten Bogor, kata dia, proyek pelebaran Jalur Puncak itu pun ditargetkan serupa di wilayah Cipanas, Kabupaten Cianjur.

“Kalau pelebaran selesai di dua wilayah itu, Insya Allah kemacetan saat arus mudik dan balik hari raya bisa teratasi,” tegas Fadly.

Sekedar informasi, pelebaran Jalan Puncak dari Kecamatan Ciawi (Gadog) hingga Cisarua segera dimulai setelah pemerintah pusat mendapatkan dan menetapkan pemenang lelang proyek beberapa waktu lalu.

Pelebaran jalan sendiri tidak dilakukan di sepanjang Jalur Puncak melainkan di lokasi-lokasi yang selama ini ditempati PKL. Pemerintah menargetkan pelebaran jalan itu mencapai 14 meter dari sebelumnya sekitar 10 meter. (dka/c)