25 radar bogor

Ditergetkan Selesai 2019, Pembangunan Bendungan Sukamahi Ciawi Masih Terkendala Lahan

Bendungan Sukamahi
Lokasi pembangunan Bendungan Sukamahi.

MEGAMENDUNG-RADAR BOGOR, Pembebasan sejumlah bidang lahan untuk mega proyek Bendungan Sukamahi dan Ciawi, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor belum seluruhnya rampung.

Sebanyak 60 bidang lahan di Kampung Sukabirus RT 2/7, Desa Sukamahi belum dapat dibebaskan lantaran warga dan Tim Pelaksanaan Pengadaan Tanah (TP2T) belum melakukan musayawarah.

Untuk diketahui, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat menargetkan pembangunan bendungan Ciawi dan Sukamahi masuk ke dalam 49 proyek bendungan baru pemerintah dan ditargetkan selesai akhir 2019.

Kepala Desa Sukamahi, Encep Subandi menuturkan, masih terdapat beberapa pemukiman yang terdampak pekerjaan Bendungan Sukamahi yang belum dilakukan musyawarah.

“Pemukiman itu letaknya di Kampung Sukabirus. Totalnya ada 60 pemukiman. Karena kemarin ada 5 pemukiman yang sudah dibebaskan,” katanya kepada Radar Bogor, Senin (1/4).

Ia mengatakan, pembebasan lahan tersebut belum bisa dilakukan, lantaran pihak yang bersangkutan belum melakukan musyawarah bersama warga. “Rencanannya juga belum tau kapan untuk musyawarah lagi,” ujarnya.

Tak hanya itu, pengadaan lahan untuk Bendungan Ciawi masih terus dikebut, Camat Megamendung, Hadijana membenarkan, masih ada beberapa bidang lahan lagi yang belum dibebaskan untuk pekerjaan Bendungan Ciawi.

“Letak Bendungan Ciawi itu meliputi Desa Cipayung, Gadog, Sukarya dan Kopo. Saya tidak tau pasti letak lahan yang belum dibebaskan,” terangnya.

Dirinya menyebutkan, berkaitan dengan lahan yang difungsikan sebagai lokasi pekerjaan kedua bendungan progres pembebasanya mencapai 90 persen, sebagian besar pembebasan berada di Bendungan Ciawi. “Target pembebasan terus dikejar,” ujarnya.

Ditemui terpisah, Bupati Ade Yasin mengaku harus berkoordinasi terlebih dahulu soal pembangunan Bendungan Sukamahi-Ciawi.

“Belum ada progres. Sebetulnya kami berharap bantuan dari DKI, karena itu kan untuk mengatasi banjir di Ibukota, salah satu upaya pengendalian banjir,” terangnya.

Sebab Ade menegaskan, sangat tidak mungkin mengandalkan anggaran APBD Kabupaten Bogor untuk pembangunan Bendungan Sukamahi-Ciawi lantaran masih banyak program yang mesti dikerjakan.

“Kalau berharap dari APBD kabupaten tidak mungkin karena masih banyak yang mesti dikerjakan. Karena itu mengharapkan antara DKI dan Pemerintah Pusat, kalau belum ada kesitu enggak bisa berbuat apa-apa,” tukasnya. (drk/wil/c)