25 radar bogor

Larang Ezra Bela Timnas, Instagram FIFA Diserang Netizen Indonesia

Ezra saat melakoni debut melawan Myanmar Maret lalu

JAKARTA-RADAR BOGOR, Larangan membela timnas U-23 di kancah Piala AFC yang ditujukan kepada Ezra Wallian membuat supporter dan warganet Indonesia meradang.

Tidak tanggung-tanggung, mereka langsung menyerang akun Instgaram milik FIFA @fifa. Para warganet membanjiri kolom komentar dengan nada kecewa dan membandingkan kasus Ezra dengan striker naturalisasi Spanyol, Diego Costa.

Pernah Perkuat Belanda, FIFA Larang Ezra Gabung Timnas Indonesia

“Indonesian netizens are overflowing with emotion as well as FIFA because Indonesian players of Indonesian descent cannot play. What we ask is why it is not now bole even though 2 more years Ezra Wilian has defended Indonesia. Diego Costa from Brazil to Spain, why can’t ezra wilian be allowed ??? healthy fifa and afc????” tulis akun @m_moim.

“Bacotin terus sampe ezrawilian boleh main #saveezrawalianBacotin terus sampe ezrawilian boleh main #saveezrawalian,” komen @im.lutfitriaji2im.lutfitriaji28.

“You make mistake, AGAIN @fifaworldcup,”tulis @kyurniawan.

Ezra saat membela timnas Belanda U-17. (twitter)

Tidak hanya menyerang akun Instagram FIFA, para warganet juga menyerbu akun instagram milik federasi sepakbola tertinggi Asia, AFC di @theafchub.

Seperti diketahui, Ezra Wallian dilarang FIFA membela timnas Indonesia karena sebelumnya pernah memperkuat timnas Belanda U-17 di tahun 2013. (ysp)