25 radar bogor

Bersinar di 2018, Ronaldo: Saya Sudah Hampir Mencetak 700 Gol!

Striker Juventus Cristiano Ronaldo berusaha melewati pemain Genoa. (Reuters)

TURIN-RADAR BOGOR,Cristiano Ronaldo menunjukkan suka citanya usai didapuk sebagai Pemain Terbaik 2018 versi Globe Soccer Awards. Ronaldo sukses menyisihkan dua pesaing terdekatnya, dua striker asal Prancis, Kylian Mbappe dan Antoine Griezmann.

“Tahun ini telah dimulai dengan sangat baik dengan penghargaan yang fantastis ini, dan dengan gol indah ini saya,” kata Ronaldo usai menerima penghargaan seperti dikutip Pojoksatu.id dari Sportkeeda.

Namun, Ronaldo mengaku ‘tidak enak’ atas penghargaan Gol Terbaik itu karena ia sarangkan ke gawang tim yang kini dibelanya, Juventus.

“Sayangnya, mencetak gol melawan tim saya saat ini, jadi saya tidak sepenuhnya bahagia (tersenyum),” ucapnya.

Sementara terkait penghargaan Pemain Terbaik yang baru saja diterimanya, Ronaldo menyampaikan banyak terima kasih kepada voters.

“Saya telah mencetak hampir 700 gol dalam karir saya dan ini lebih indah dari yang saya kira sebelumnya,” katanya.

“Saya akan terus mencetak dan mencetak gol lagi,” tekad pemain yang sudah berusia 33 tahun ini.

Penghargaan yang diterima Ronaldo ini tentu menjadi pelipur lara setelah ia harus kehilangan tiga penghargaan individual paling prestisius di tahun 2018.

Ronaldo harus rela melepas gelar Pemain Terbaik Eropa, Pemain Terbaik FIFA dan Ballon d’Or 2018 yang sukses disabet mantan rekan setimnya di Santiago Bernabeu, Luka Modric.

Modric sendiri dinilai layak atas penghargaan-penghargaan tersebut setelah juga turut mempersembahkan trofi Liga Champions untuk Madrid dan membawa timnas Kroasia jadi runner-up Piala Dunia 2018.

Sebelumnya, Modric juga telah dinobatkan sebagai Pemain Terbaik di ajang Piala Dunia yang digelar di Rusia itu.

(qur/ysp/ps)