25 radar bogor

Istri Herman Seventeen Nangis, Anak Kedua Masih Tanya Ayahnya di Mana

Herman Seventeen semasa hidup. (Instagram/hermanseventeen)

BOGOR-RADAR BOGOR,Gitaris band Seventeen, Herman Sikumbang menjadi salah satu korban meninggal dari gelombang tsunami yang terjadi di Selat Sunda, Sabtu (22/12) malam. Kepergian Herman pun masih menyisakan duka dan pilu yang mendalam bagi keluarga dan kerabat korban.

Ditemui di rumah duka sebelum terbang ke Ternate, Maluku Utara, pada Senin (24/12) pagi, istri Herman, Juliana Moechtar, masih tak bisa menahan air matanya ketika ditanya perihal kepergian sang suami.

Media Luar Negeri Beritakan Detik-detik Tsunami Terjang Konser Band Seventeen

Apalagi, Juliana mengungkapkan bahwa kedua putranya masih kerap menanyakan keberadaan ayahnya. Padahal, sudah diberi pengertian bahwa sang ayah sudah bersama Tuhan, sehingga tidak akan pulang ke rumah.

“Kalau yang ini (yang pertama), udah ngerti. Awalnya masih sedih, sekarang udah ngerti papa sudah sama Allah. Jadi, saya bilang kalau di rumah jangan nanya papa udah pulang apa belum ya. Iya jawabnya. Kalau yang ini (yang nomor dua), belum ngerti, masih kecil, masih nanyai papanya,” ungkap Juliana sambil terus meneteskan air mata dan terisak.

Diketahui, Juliana dan keluarga akan bertolak ke Ternate untuk memakamkan jenazah Herman Seventeen. Rencananya, keluarga akan tinggal landas dari Bandara Soekarno Hatta dengan pesawat pukul 09.45 WIB. Sedangkan, jenazah Herman sudah diterbangkan ke Ternate pada subuh tadi.

Selain Bassist, Gitaris Band Seventeen Juga Tewas Akibat Tsunami Anyer

Band Seventeen memang menjadi korban tsunami di pesisir Selat Sunda. Sejauh ini, yang dikabarkan selamat hanya sang vokalis Ifan. Sedangkan, Herman (gitaris) dan Bani (bassist) dipastikan meninggal dunia. Sementara, Andi (drummer) masih belum ditemukan.

(agi/JPC)