25 radar bogor

Kompleks PDK RT 01 RW 06 Kelurahan Ciparigi, Bogor Utara Andalkan Kebersamaan dan Kerukunan

BOGOR–RADAR BOGOR,Keberhasilan Kompleks PDK RT 01 RW 06 masuk nominasi sepuluh besar lomba Bogorku Bersih 3, tak lain berkat kerja sama warga.

Warga yang inisiatif, ditambah dengan kebersamaan.

“Jadi di sini adalah hasil dari kebersamaan terwujud lingkungan yang bersih, kerukunan, dan kerja sama yang baik dari warga,” ucap Ketua RT 01 RW 06 Kelurahan Ciparigi Bogor Utara, Uung Syarifulloh.

Oleh karena itu, kata dia, dirinya mengimbau ada kerja sama yang baik, karena jika tidak ada kerja sama itu tidak akan ada hasil untuk mencapai tujuan lingkungan yang bersih di Kota Bogor.

Atas kebersamaan, kekompakan, dan kerukunan yang sudah tercipta di sini, sambung dia, kegiatan warga juga sangat banyak terutama ibu-ibu.

“Ada pengajian, olahraga, PKK, posyandu, KWT, arisan, dan yang sedang digarap ada taman bacaan,” ucapnya.

Warganya memang sangat aktif, lanjut dia, semua saling mendukung. Di sini keberhasilan dari tujuan lingkungan ini. Kekompakan dan kerja sama.

“Alhamdulillah semoga tujuan kita bersama pemerintah daerah berhasil mewujudkan Kota Bogor yang indah dan bersih,” imbuhnya.

Kerja bakti rutin dilakukan satu minggu atau satu bulan satu kali.

“Minimal lingkungan halaman rumah sendiri bersih. Dan alhamdulillah penyakit seperti DBD teratasi, karena posyandu setiap Jumat keliling untuk memantau bagaimana jentik-jentik nyamuk,” pungkasnya.

(cr4/c)