25 radar bogor

Hore, Kantor Desa Gunungsari Direhab

PAMIJAHAN-RADARBOGOR , Kantor Pemerintah Desa Gunungsari, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, akhirnya direhab. Ke­beradaan kantor yang sudah tidak layak tersebut mendapat kucuran dana ban­tuan provinsi dengan nominal yang men­capai Rp100 juta. Kades Gunungsari Hermansyah mengatakan, pihaknya akan melakukan musyawarah dengan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) serta tokoh masyarakat untuk menambal kekurang­an dari dana yang ada. Pasalnya, dana yang ada diakui tidak mencukupi untuk rencana pembangunan.

“Untuk kekurangan dirperkirakan sangat besar karena ini bukan hanya sekadar merehab namun dibongkar, sama seperti membangun dari awal,” katanya. Meski demikian, lanjutnya, pi­haknya ingin kantor desa bisa menjadi nyaman bagi warga saat membutuhkan pelayanan administrasi. Dana Rp100 juta, diyakini Hermansyah tidak akan cukup.

“Kami akan berusaha semaksimal mungkin, bagaimana caranya kantor desa ini menjadi kebanggaan warga ka­rena kenyamanan dalam memberikan pelayanan. Tentu harus ditopang dengan fasilitas yang memadai,” imbuhnya.

Sementara itu, Sekretaris Desa Gunungsari Ujang Harianto menam­bahkan, keberadaan kantor desa sang­at penting, fisik kantor yang nyaman membuat warga semangat mengurus segala bentuk keperluan.

“Apalagi desa kami ini sering sekali kedatangan para pengunjung dari berbagai daerah yang bertujuan untuk refresing ke tem­pat pariwisata. Maka dari itu kami selaku pemerintah desa harus bisa menciptakan suasana lingkungan yang nyaman,” tutupnya. (khr/b/suf/run)