25 radar bogor

Hore! Kota Bogor Segera Miliki Bus Sekolah

BOGOR–RADAR BOGOR, Digulirkan sejak 2015 lalu, program bus sekolah Kota Bogor yang mulai menemui titik terang.

Hal itu, diungkapkan, Pelaksana Program Bus Sekolah, Ayub Cahyono. Selain untuk pembelian, kata Ayub, anggaran tersebut juga digunakan untuk perawatan dan pengadaan pelaksana penunjang.

Lebih lanjut ia mengatakan, kedua bus tersebut akan ter­bagi menjadi dua jenis yakni uku­ran mikro dan standar dengan isi 30-60 penumpang. Menurutnya, keterlambatan realisasi bus sekolah karena hingga bulan kemarin belum ada rekanan yang sesuai de­ngan spesifikasi.

“Desember sudah terali­sasi, dan akan diluncurkan secara resmi di awal 2019, rutenya baru di sekitar SSA, karena keterbatasan unit,” kata Ayub.

Selain itu, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) menyoal surat-surat izin operasional bus. Lebih lanjut Ayub mengatakan, bus ini akan dioperasionalkan secara massal di jam-jam berangkat maupun pulang sekolah.

“Hanya pelajar yang boleh menaikinya secara gratis. Asalkan pas di jam sekolah dengan pelajar yang bersera­gam,” kata Kasubag Umum Kepegawaian Disdik itu. (wil/don/ysp)