25 radar bogor

SMANLI Ingin Pertahankan Gelar Juara

BOGORRADAR BOGOR,SMAN 5 Bogor menjadi lokasi terakhir roadshow Honda DBL West Java Series 2018-West Region, kemarin (13/9).

Seperti yang diketahui, tim basket putri Smanli (julukan SMAN 5) menjadi juara bertahan Honda DBL West Java Series 2017-West Region. Kali ini, anak asuh Hengky Kristian itu harus bisa mempertahankan gelar juara tersebut.

Wakil Kepala bidang Kesiswaan SMAN 5 Bogor, Imam Mahdi Sutomo menjelaskan, Honda DBL sudah menjadi ajang pembibitan usia muda di cabang olahraga basket. Tentunya menjadi sebuah kebanggaan bila sekolahnya kembali memberikan yang terbaik.

Tahun ini mudah-mudahan bisa juara lagi. Saya harap tim basket Smanli bisa fokus di setiap pertandingan. Jangan anggap enteng lawan, jelasnya kepada Radar Bogor.

Ia juga melihat, semangat yang diperlihatkan oleh anak didiknya lebih tinggi dan mempunyai nilai juang. Bahkan, materi pemainnya pun sudah matang dengan persiapan sejak lama meskipun ada beberapa wajah baru.

Kekompakan pemain dan supporter harus terus dijaga karena salah satu penyemangat dalam satu pertandingan,tuturnya.

Sementara itu, General Manager Radar Promosindo, Ilona Natalia menambahkan, tahun ini kemeriahan tim basket SMAN 5 lebih meningkat. Sebab, menjadi juara bertahan Honda DBL West Java Series-West Region.

Junjung sportivitas bermain, karena Honda DBL West Java Series 2018 – West Region menyajikan yang berbeda dan lebih meriah, ucapnya.

(nal/c)