25 radar bogor

Kirab Obor Asian Games 2018 di Bogor Mengalirkan Semangat Kebaikan

Tim Danone-AQUA pada pawai api obor Asian Games 2018.
Tim Danone-AQUA pada pawai api obor Asian Games 2018.

BOGOR-RADAR BOGOR, Danone-AQUA, sponsor resmi hidrasi Asian Games 2018, menghadirkan sesuatu yang berbeda dalam perhelatan kompetisi olahraga internasional ini dengan mengajak masyarakat Indonesia untuk mengharumkan nama bangsa melalui aksi kebaikan.

Melalui aksi kebaikan ini, Danone-AQUA berharap Asian Games 2018 tidak hanya menjadi ajang kompetisi olahraga, namun memberikan inspirasi dan makna kebaikan bagi seluruh masyarakat dengan menjadi sponsor resmi kebaikan Asian Games 2018.

Selama 45 tahun, Danone-AQUA telah menghadirkan hidrasi sehat bagi masyarakat dan identik dengan merek yang menjunjung tinggi nilai-nilai kebaikan.

Selain menyediakan hidrasi yang sehat dalam Asian Games 2018, Danone-AQUA juga mengajak seluruh masyarakat bergabung sebagai #KontingenKebaikan.

Dalam kirab obor Asian Games 2018 yang digelar di Bogor hari ini, Jeffri Ricardo, Danone-AQUA Marketing Manager menegaskan, pihaknya sangat senang dapat menjadi bagian dari Asian Games 2018 dengan menyediakan hidrasi yang sehat bagi atlet, panitia, dan pengunjung.

Sebagai bagian dari Danone, pihaknya meneruskan visi One Planet One Health di Indonesia yang melihat bahwa tubuh yang sehat didapatkan dari makanan dan lingkungan yang sehat.

“Di ajang olahraga internasional ini, kami ingin masyarakat tidak hanya memenuhi hidrasinya tetapi juga menjaga lingkungan agar tetap sehat,” jelas Jeffri.

Kirab Obor Asian Games 2018 di Bogor pada hari ini dilaksanakan Danone-AQUA bekerjasama dengan berbagai komunitas lokal yang berpartisipasi meramaikan Kirab Obor, dan memastikan sampah kemasan plastik dikumpulkan untuk kemudian didaur ulang menjadi barang yang bermanfaat.

Sebelumnya Danone-AQUA telah berpartisipasi pada acara serupa di Yogyakarta, Bali, dan Palembang. Puncak Kirab Obor Asian Games 2018 akan berlangsung pada Sabtu, 18 Agustus 2018 di Jakarta.

Jeffri Ricardo, Marketing Manager Danone-AQUA menjelaskan bahwa implementasi nilai kebaikan dalam Asian Games 2018 hanya dapat dicapai bila dilakukan bersama-sama seluruh pemangku kepentingan; termasuk para karyawan, konsumen, mitra kerja dan komunitas.

Jeffri juga mencontohkan tindakan kebaikan yang sederhana yang dapat dilakukan semua orang di Asian Games adalah menjaga kebersihan dengan membuang sampah pada tempatnya sehingga orang lain menjadi nyaman.

Ikut menyemarakkan Kirab Obor Asian Games 2018 di Bogor adalah para karyawan dari Pabrik AQUA Ciherang, Distribution Center Cibinong, dan Pabrik AQUA Citeureup. Mereka membaur dengan komunitas lokal menjadi satu #KontingenKebaikan.

Danone-AQUA akan hadir di beberapa area stadion pertandingan untuk menginformasikan pentingnya memilah sampah dan membuangnya ke tempat sampah.

Pigaknya ingin agar seluruh peserta dan pengunjung Asian Games menggunakan plastik secara bijak.

Pihaknya menyediakan tempat pengumpulan sampah di beberapa lokasi di penyelenggaraan Asian Games 2018 agar masyarakat dapat dengan mudah menemukan tempat untuk membuang sampahnya.

“Sampah-sampah plastik yang terkumpul akan diambil dan dibawa ke Recycle Business Unit (RBU) yang kemudian kami olah menjadi barang yang bermanfaat,” ujar Jeffri.

Selain itu perwujudan #KontingenKebaikan dalam rangka Asian Games 2018 adalah dengan mengapresiasi orang-orang yang dianggap berjasa bagi para atlet yang berprestasi.

Prestasi seorang atlet merupakan hasil kerja sama dan pengorbanan yang dilakukan oleh keluarga, pelatih, tenaga medis, ahli gizi dan berbagai pihak yang bersangkutan.

Seperti air, kebaikan juga mengalir di mana-mana. Semua yang berada di balik keberhasilan seorang atlet selayaknya mendapatkan pengakuan atas dukungan mereka yang baik.

“Kami mencoba mengangkat kisah mereka untuk menginspirasi dan menularkan tindakan kebaikan, serta mengapresiasi mereka dengan memberikan Medali Kebaikan,” pungkas Jeffri. (*/ysp)