25 radar bogor

Cegah Salah Pasang, Daikin Bikin Pusat Pelatihan AC Nasional

Daikin bikin pusat pelatihan AC nasional (Romys Binekasri/JawaPos.com)
Daikin bikin pusat pelatihan AC nasional (Romys Binekasri/JawaPos.com)

JAKARTA-RADAR BOGOR, Produsen pendingin ruangan atau Air Conditioning (AC), PT Daikin Airconditioning Indonesia menyadari bahwa sebagai negara tropis dengan jumlah penduduk lebih dari 250 juta jiwa dan jumlah rumah tangga lebih dari 60 juta, Indonesia merupakan salah satu pasar potensial AC Daikin.

Meskipun demikian, Daikin menyadari bahwa produk terbaik pun tidak akan optimal jika tidak dipasang dengan baik dan benar. Oleh karena itu, AC sangat bergantung pada tenaga ahli yang memiliki kemampuan memadai.

“Sekitar 60 persen dari masalah yang timbul adalah kesalahan pemasangan, sehingga Daikin sebagai pemimpin pasar AC di Indonesia merasa perlu untuk memastikan bahwa AC terbaik yang kami miliki dapat bekerja optimal dengan proses pemasangan AC yang benar dengan peralatan yang seharusnya oleh para tenaga ahli yang terlatih,” ujar Kazumasa Takahara – General Manager After Sales Service PT Daikin Airconditioning Indonesia di Jakarta, Kamis (19/7).

Kazumasa menuturkan, atas dasar alasan tersebut, perusahaan meresmikan Daikin National Training Centre, sebagai pusat pelatihan AC terlengkap di Indonesia.

Berdiri di lahan seluas lebih dari 2.000 meter persegi dengan luas bangunan 2.156 meter persegi di Jakarta Utara, Daikin National Training Centre tak hanya memiliki fasilitas pelatihan yang lengkap, namun juga kurikulum pendidikan mengenai AC yang sesuai dengan standar Daikin di seluruh dunia.

Sementara, untuk peserta yang dapat mengikuti pelatihan di Daikin National Training Centre ini antara lain adalah para teknisi AC dari dealer-dealer resmi Daikin, para anggota dari asosiasi pendingin & tata udara, serta para teknisi atau engineering dari klien pengguna AC Daikin seperti perkantoran, hotel, restaurant, rumah sakit, dll.

(mys/JPC)