25 radar bogor

Eksekusi Lahan Bocimi Diwarnai Protes

HADANG PETUGAS: Sejumlah warga saat memprotes eksekusi lahan untuk Tol Bocimi.

 

CIGOMBONG-RADAR BOGOR, Eksekusi lahan peruntukkan pembangunan Tol Bocimi, tepatnya di Kampung Cisalada, Desa Cisalada, Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, diwarnai protes warga, Rabu (9/5). Mereka mencoba menghadang puluhan petugas gabungan dari Satpol PP, kepolisian, dan TNI dengan membawa sertifikat tanah dan berkas lain yang menunjukkan bahwa lahan tersebut adalah lahan hak milik mereka.

Salah satu pihak keluarga yang menyesalkan eksekusi lahan tersebut, Gus Kuswara mengklaim jika lahan tersebut merupakan milik keluarganya. Sejak 2013, lahan tersebut terkena dampak pembebasan tanah dan terdata di berbagai badan terkait sebagai lahan milik istrinya atas nama Anita Aulia.

Akan tetapi, kata dia, 2017 bidang tanah tersebut mengalami pergantian kepemilikan menjadi nama Sugiyanti berdasarkan letter C, dan surat keterangan jual beli. ”Kami pegang sertifikatnya, logikanya sertifikat di atas segala-galanya, sertifikat hak milik,” ujar Kuswara.

Pergantian nama kepemilikan tanah itu diketahui Kuswara saat memenuhi panggilan sidang konsinyasi karena lahan tersebut dianggap bersengketa.

Selain itu, lahan itu pun menurut Kuswara kini sudah ditransaksikan oleh nama pemilik lahan yang lain tersebut. Meski demikian, eksekusi tetap berjalan. ”Kami hormati putusan, tetapi masih ada upaya hukum,” tuturnya.

Sementara, Sekretaris Camat (Sekcam) Cigombong Fikri Ikhsani membenarkan kejadian tersebut. Namun pihaknya tidak mengetahui secara detail terkait dengan kepemilikan lahan yang disengketakan. ”Saya tidak mengikuti perkembangannya,” tukasnya.(ded)