25 radar bogor

Lulusan SMK Kosgoro Langsung Kerja

WULAN/RADAR BOGOR PAMIT: Dua siswa perwakilan yang lulus sungkeman pada perwakilan guru sebagai rangkaian adat Ki Lengser.

BOGOR–RADAR BOGOR,Setelah mengikuti ujian nasional awal April lalu, dan mendapat pengumuman kelulusan, SMK Kosgoro me­ngadakan perpisahan dengan meluluskan 105 siswa-siswi terbaiknya. Sebanyak 40 orang dari Jurusan Pertelevisian, 32 orang TKJ, dan 33 orang Jurusan Multimedia.

”Saya sangat bangga dengan anak-anak lulusan tahun keempat ini. Prestasi akademik maupun nonakademik sangat bagus, baik tingkat nasional maupun internasional,” ucap Kepala SMK Kosgoro Asep Mulyana.

Prestasi yang paling menonjol adalah di bidang film, reportase dan multimedia.

Sudah ada beberapa film yang berhasil seperti film Umar dan Uncle S. ”Buat saya, itu sangat mem­bang­gakan,” ungkap Asep didampingi Wakasek Kesiswaan Dedi Suryadi.

Selain itu, sarana dan prasarana di SMK Kosgoro juga semakin kokoh. Hal itu dapat membuat siswa merasa percaya diri bersekolah di sana.

Lulusan sekolah kejuruan ini rata-rata banyak yang langsung terjun ke dunia kerja sesuai bidangnya.Namun banyak juga yang melanjutkan studinya atau berkuliah, seperti ke IPB dan universitas di luar Bogor lainnya.

”Semua itu kan pilihan mereka untuk melanjutkan studi atau bekerja. Sejatuh-jatuhnya siswa SMK tidak akan sengsara, karena di SMK kan sudah ada pelatihan seperti praktik kerja lapangan (PKL),” kata Asep.

Ia pun berpesan kepada anak didiknya untuk menjaga nama baik sekolah, keluarga, dan pribadi. ”Semoga ilmu yang diberikan dapat menjadi bekal dan bermanfaat bagi masa depan,” tutupnya.(ran/c)