25 radar bogor

Dari Umat untuk Bangun Hotel

BOGOR–RADAR BOGOR,Realisasi penggunaan dana haji untuk investasi segera dilak­­sanakan. Pemerintah men­canangkan tahun 2019 sebagai awal pemberlakuannya. Hal itu me­ngemuka dalam rapat terbatas tentang pengelolaan dana haji di Istana Kepresidenan Bogor, kemarin (26/4).

“Kami sudah menyampaikan juga dan Pak Menag (menteri agama) setuju bahwa 2019 kita akan melakukan investasi,” kata Ketua Badan Pelaksana Badan Pe­ngelola Keuangan Haji (BPKH) Anggito Abimanyu.

Anggito menjelaskan, ada dua investasi yang akan digelontorkan melalui dana haji.

Yakni, investasi di Arab Saudi dan di dalam negeri. Di Saudi, lanjutnya, investasi akan difokuskan ke hal-hal yang mengarah pada efisiensi biaya dan kenyamanan jamaah. Misalnya terkait penginapan atau hotel, katering makanan hingga transportasi.

“BPKH bisa melakukan kontrak-kontrak (penginapan, katering, transportasi) jangka panjang. Tentu itu dari sisi biaya akan lebih murah,” imbuhnya.

Terkait berapa selisih harga yang bisa diefisiensi, dia belum bisa memastikan.  Baca selengkapnya di Epaper Radar Bogor hari ini (far)