25 radar bogor

PBB Siapkan Strategi Pemenangan

Partai Bulan Bintang
Partai Bulan Bintang

BOGOR–RADAR BOGOR,Lolosnya Partai Bulan Bintang (PBB) menjadi peserta pemilu pada 2019 mendatang, langsung disambut Dewan Pimpinan Cabang (DPC) di seluruh Indonesia. Termasuk di Kota dan Kabupaten Bogor.

Ketua DPC PBB Kabupaten Bogor, Solahudin Dalimunte, mengaku tidak menyiapkan apa-apa setelah PBB diumumkan menjadi peserta pemilu. Sebab, persiapan telah dilakukan jauh hari sebelum pengumuman tersebut, dan telah yakin bahwa PBB akan lolos.

“Kalau persiapan tentang caleg, alhamdulillah sudah 50 persen di tingkat Kabupaten Bogor. Untuk pilkada, kami sudah menentukan sikap untuk Ade Yasin,” ujarnya kepada Radar Bogor kemarin (5/3).

Untuk pembenahan, menurutnya, tidak ada di dalam jajaran partai dan strukturalnya. Sebab, PBB sudah solid. Ditambah hadirnya para ulama di dalam partai yang siap membantu. Sehingga yang perlu diprioritaskan, kata dia, adalah bertemu masyarakat dengan melakukan pengajian-pengajian di 40 kecamatan.

“Itu pun sudah berjalan sejak lima bulan yang lalu karena kita berupaya membuat perubahan untuk Kabupaten Bogor ke depan,” akunya.

Dia berharap, jika PBB dapat diberikan duduk di DPR RI atau DPRD, partainya akan memprioritaskan penegakan supremasi hukum. Sebab, jika hal tersebut dapat ditegakkan di semua lini, negara akan maju.

“Strategi kami yakni melakukan pembekalan kepada calon-calon legislatif nanti. Setiap minggu kami sudah rapat untuk melakukan hal tersebut, supaya calon-calon kita saat duduk di sana paham akan masalah yang mereka hadapi, dan bagaimana cara menyelesaikan masalah itu sendiri,” terangnya.

Terpisah, Ketua DPC PBB Kota Bogor Subhan mengungkapkan, lolosnya PBB dalam peserta pemilu 2019 berkat dukungan semua lapisan masyarakat. Langkah selanjutnya, kata Subhan, DPC PBB Kota Bogor akan melakukan konsolidasi internal, merekrut caleg-caleg khususnya di Kota Bogor yang akan membuka ruang.

“PBB merupakan partai milik umat Islam sehingga akan membuka ruang kepada aktivis Islam, ormas Islam, dan masyarakat Kota Bogor untuk sama-sama berkiprah di PBB melalui Pemilu 2019 sebagai caleg. Baik di DPRD Kota, provinsi hingga DPR RI,” jelasnya.

Soal strategi untuk pemenangan pileg dan pilpres di Kota Bogor, Subhan mengatakan, pertama akan melakukan konsolidasi internal mulai tingkat kecamatan dan kelurahan. Kedua, mem­bangun jaringan silaturahmi kepada seluruh ormas, tokoh dan para pendiri partai. Ketiga, menyosialisasikan PBB melalui media konvensional dan sosial.

“Sehingga, masyarakat Kota Bogor mengetahui kiprah PBB sebagai peserta pemilu dan wadah aspirasi umat Islam,” paparnya.

Ia pun berharap agar PBB yang telah melalui berbagai rintangan, tantangan, dan perjuangan untuk membuktikan aset umat Islam dapat menjadi partai Islam, alternatif pilihan umat.

Sebab, komitmen partai terhadap masyarakat dan umat Islam sudah jelas dengan figur Yusril Ihza Mahendra. “Alham­dulillah, setelah lolosnya PBB banyak tokoh yang mengapresiasi, bahkan informasinya PBB melejit. Mudah-mudahan ini langkah awal untuk suksesnya pileg dan pilpres di 2019,” pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, sidang ajudikasi Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) secara sah menetapkan Partai Bulan Bintang menjadi peserta pemilihan umum 2019. Dalam putusannya, Bawaslu tegas menerima semua aduan PBB sebagai termohon dan menolak semua eksepsi dari Komisi Pemilihan Umum.(gal/c)