25 radar bogor

Kesempatan Terakhir

MAURIZIO SARRI

ITALIA–RADAR BOGOR, Asa Napoli meraih gelar Liga Europa pupus sudah. Mereka baru tersingkir di babak 32 besar, setelah kalah jumlah gol tandang dari RB Leipzig.

Padahal, pada leg kedua, Napoli meraih kemenangan 2-0. Mereka juga sebelumnya harus tersingkir dari Coppa Italia, setelah kalah agregat dari Atalanta.

Pasukan Maurizio Sarri pun hanya memiliki kesempatan meraih gelar satu-satunya, yakni scudetto Serie A musim ini.

Napoli yang saat ini masih memuncaki klasemen sementara Serie A dengan 66 poin, bertekad meraih kemenangan saat menghadapi Cagliari di Sardegna Arena.

Kemenangan sangat dibutuhkan bagi Napoli, agar membuat membuat jarak dari rivalnya, Juventus yang saat ini terus menguntit di bawahnya dengan selisih satu poin.

Bagi Partenopei, menghadapi Cagliari bukanlah lawan yang sulit. Mengingat Napoli masih memiliki performa yang sangat baik, terutama di Serie A.

Di sisi lain, bagi Cagliari menghadapi Napoli adalah mimpi buruk. Ya, tim asuhan Luis Diego Lopez ini memang memiliki kualitas yang berbeda jauh dengan Napoli.

Berdasarkan catatan, Cagliari hanya meraih satu kemenangan dalam enam pertandingan terakhir mereka di Serie A (tiga kalah, dua imbang).

Kemenangan satu-satunya saat mengalahkan SPAL dengan skor 2-0. Saat ini, Cagliari masih terpaku di posisi ke-15, dengan 25 poin, unggul 8 poin dari zona degradasi.

Kendati begitu, ancaman degradasi masih membayangi Cagliari. Satu-satunya agar mereka bisa terhindar dari zona eliminasi yakni meraih poin di kandang sendiri.

Pelatih Napoli, Maurizio Sarri, mengaku kecewa setelah timnya tersingkir dari Liga Europa. “Ada sedikit penyesalan, tapi tim telah menunjukkan karakternya dan itu akan penting buat kami pada akhir musim nanti,” ujarnya.(dkw)