25 radar bogor

KWB Ringankan Beban Keluarga Tajudin

IST PEDULI: Pengurus KWB Kabupaten Bogor memberikan bantuan kepada korban bencana longsor di Maseng, Desa Warung Menteng, Kecamatan Cijeruk, Selasa (6/2).
IST
PEDULI: Pengurus KWB Kabupaten Bogor memberikan bantuan kepada korban bencana longsor di Maseng, Desa Warung Menteng, Kecamatan Cijeruk, Selasa (6/2).

CIJERUK–Kerukunan Warga Bogor (KWB) Kabupaten Bogor prihatin dengan bencana alam yang melanda Bumi Tegar Beriman. Ormas ini pun memberikan bantuan pada korban longsor di RT 02/08 Kampung Maseng, Desa Warung Menteng, Kecamatan Cijeruk, Selasa (6/2).

Sebelumnya, KWB juga memberikan bantuan serupa pada warga yang terdampak gempa bumi di Desa Malasari, Kecamatan Nanggung.

”Kami memberikan dukungan moril kepada Pak Asep Tajudin,  yang istrinya, Ibu Nani dan keempat orang anaknya, Alan, Adit, Aldi, dan Aurel, yang tertimbun longsor. Semoga beliau tabah dan ikhlas menerima cobaan ini,” ujar Ketua KWB Kabupaten Bogor Dace Supriadi.

Ia pun mengimbau, agar warga Bogor lebih waspada terhadap bencana alam yang belakangan ini sering terjadi. ”Curah hujan yang terus-menerus, membuat tanah tebing rawan longsor.

Sungai-sungai juga airnya meluap dan rawan banjir. Oleh karena itu kita harus lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap gejala alam,” tuturnya.

Adanya korban longsor di Maseng Cijeruk, diawali juga dengan curah hujan yang dua hari berturut-turut turun dengan deras.
”Kita harus tetap waspada, karena musim hujan masih berlangsung,” tukasnya.

Sembari berharap, bantuan yang diberikan KWB kepada korban dapat bermanfaat, karena hadirnya KWB memang untuk masyarakat.(*/rur)