25 radar bogor

SMK Mekanika Cibinong Bogor Pertahankan Gelar Juara

JENAL/RADAR BOGOR SENGIT: Pemain SMK Mekanika Cibinong dan SMK Nusa saling berebut bola pada final Specs Futsalogy 2018, di GOR Pajajaran.

BOGOR–SMK Mekanika Cibinong Bogor berhasil mempertahankan gelar juara setelah menumbangkan SMK Nuansa pada final Specs Futsalogy 2018, di GOR Pajajaran, Sabtu (3/2).

Sejak menit awal pertandingan, kedua tim bermain ketat. SMK Mekanika bahkan sempat tertinggal 2-1. Namun, mereka bisa mengembalikan keadaan dan menang 4-3.

Pelatih SMK Mekanika Cibinong Bogor Asep Saefudin mengatakan, anak asuhnya bisa mengembalikan keadaan dan menguasai pertandingan. ”Mental pemain sangat bagus, dan kami bisa mempertahankan gela ini untuk kedua kalinya,” terangnya.

Meski begitu, ia meminta kepada pemainnya agar lebih berkonsentrasi lagi menghadapi lawan-lawannya, terlebih saat mengikuti kejuaraan tingkat nasional. ”Tahun kemarin kami kalah di tingkat nasional. Makanya untuk kali ini pemain perlu konsentrasi penuh sekaligus membawa nama baik sekolah dan Kabupaten Bogor,” harapnya.

Terpisah, Ketua panitia pelaksana Specs Futsalogy 2018, Yusnandar mengatakan, penyelenggaraan tahun ini lebih semarak dibanding tahun sebelumnya. Terlihat dari animo peserta maupun penonton yang datang ke GOR Pajajaran.

”Pertama saya ucapkan selamat buat SMK Mekanika Cibinong berhasil juara lagi. Nanti, mereka akan bertanding di Tegal dengan juara region lainnya,” pungkasnya.(nal/c)

–SMK Mekanika Cibinong Bogor berhasil mempertahankan gelar juara setelah menumbangkan SMK Nuansa pada final Specs Futsalogy 2018, di GOR Pajajaran, Sabtu (3/2).

Sejak menit awal pertandingan, kedua tim bermain ketat. SMK Mekanika bahkan sempat tertinggal 2-1. Namun, mereka bisa mengembalikan keadaan dan menang 4-3.

Pelatih SMK Mekanika Cibinong Bogor Asep Saefudin mengatakan, anak asuhnya bisa mengembalikan keadaan dan menguasai pertandingan. ”Mental pemain sangat bagus, dan kami bisa mempertahankan gela ini untuk kedua kalinya,” terangnya.

Meski begitu, ia meminta kepada pemainnya agar lebih berkonsentrasi lagi menghadapi lawan-lawannya, terlebih saat mengikuti kejuaraan tingkat nasional. ”Tahun kemarin kami kalah di tingkat nasional. Makanya untuk kali ini pemain perlu konsentrasi penuh sekaligus membawa nama baik sekolah dan Kabupaten Bogor,” harapnya.

Terpisah, Ketua panitia pelaksana Specs Futsalogy 2018, Yusnandar mengatakan, penyelenggaraan tahun ini lebih semarak dibanding tahun sebelumnya. Terlihat dari animo peserta maupun penonton yang datang ke GOR Pajajaran.

”Pertama saya ucapkan selamat buat SMK Mekanika Cibinong berhasil juara lagi. Nanti, mereka akan bertanding di Tegal dengan juara region lainnya,” pungkasnya.(nal/c)