25 radar bogor

Belajar Jadi Jurnalis Andal

Sofyansyah/Radar Bogor PELATIHAN: Para siswa SMPN 1 Tenjolaya, Kabupaten Bogor, saat mendengarkan paparan Redaktur Pelaksana Radar Bogor Eka Rahmawati yang menjelaskan materi tentang jurnalistik di Graha Pena Radar Bogor, kemarin (31/1).
Sofyansyah/Radar Bogor
PELATIHAN: Para siswa SMPN 1 Tenjolaya, Kabupaten Bogor, saat mendengarkan paparan Redaktur Pelaksana Radar Bogor Eka Rahmawati yang menjelaskan materi tentang jurnalistik di Graha Pena Radar Bogor, kemarin (31/1).

BOGOR–Sebanyak 113 siswa ang­gota Klub Bahasa Indonesia SMPN 1 Tenjolaya mengikuti pelatihan jur­nalistik di aula gedung Graha Pena, kemarin (31/1).

Mereka mendengar pema­paran Redaktur Pelaksana (Red­pel) Radar Bogor Eka Rahma­wati tentang teori dasar jur­n­a­listik serta proses pro­duksi media cetak hingga sam­pai ke tangan pembaca.

Menurut Eka, ada beberapa hal yang mesti diperhatikan untuk menjadi jurnalis andal. Diperlukan lati­han dan terus belajar, serta jangan pernah ragu bertanya untuk mendapatkan informasi. ”Tentunya harus disiplin dan bisa menghargai waktu, karena jurnalis bekerja berdasarkan deadline,” tuturnya.

Sementara, Kepala SMPN 1 Tenjolaya Jaja Jumhana me­nga­takan, kegiatan ini bertujuan untuk memperluas wawasan siswa tentang jurnalistik. Sehingga diharapkan dapat diterapkan di sekolah. ”Dengan pemaparan dari Bu Eka, mampu memotivasi siswa untuk mengembangkan kreati­vitasnya dalam menulis, khu­sus­nya di dunia jurnalistik,” ucapnya.

Salah seorang guru pembina Klub Bahasa Indonesia, Fitria Febrianti mengatakan, pelatihan jurnalistik bagi siswanya tersebut sangat penting untuk menumbuhkan keberanian. ”Dengan begitu mereka berani bertanya untuk mengumpulkan informasi yang mereka butuhkan untuk selanjutnya bisa ditulis,” tukasnya.(cr1/c)