25 radar bogor

Ubah Pola Diet dengan Mediterania

Dr. Elia Indrianingsih, Sp.GK
Dr. Elia Indrianingsih, Sp.GK

CIBUBUR–Pengaturan pola makan atau diet bukanlah hal baru. Sudah sejak lama manusia mencari jalan untuk hidup lebih sehat dan seimbang. Jenis-jenis diet pun terus berevolusi seiring berjalannya waktu. Salah satunya diet Mediterania yang memiliki konsep back to nature.

Tim Dokter Spesialis Gizi Klinik Eka Hospital, Dr. Elia Indrianingsih, Sp.GK menjelaskan, diet Mediterania pada dasarnya bukanlah diet, namun lebih kepada gaya hidup sehat dengan menjaga asupan dan pola makan.

Jika dilakukan dengan baik, diet Me­diterania akan sangat menye­nangkan karena lebih mengede­pankan makanan segar alami bukan produk makanan olahan pabrik (makanan dalam kemasan).

Diet Mediterania berawal dari gaya hidup dan pola makan orang Italia dan negara-negara di sekitar Laut Medite­rania.

”Inti dari program diet ini adalah mengonsumsi sayuran, buah, dan minyak zaitun secara rutin. Kurangi konsumsi daging merah dan menghin­dari lemak jenuh,” ujar Elia.
Diet ini dapat dilakukan di mana pun, termasuk di Indonesia. Komitmen untuk menjadi sehat penting diwujudkan agar kesehatan itu bukan hanya cita-cita namun realita,” pungkasnya. (dka/c)