25 radar bogor

Akreditasi Jadi Jaminan Para Siswa

APRESIASI: Siswa saat tampil dalam sebuah acara yang diselenggarakan di sekolah, beberapa waktu lalu.
APRESIASI: Siswa saat tampil dalam sebuah acara yang diselenggarakan di sekolah, beberapa waktu lalu.

CIBUBUR–Mendapatkan akre­ditasi dengan nilai tinggi, merupakan sebuah prestasi bagi lembaga pendidikan atau sekolah karena menjadi jaminan para lulusannya. Kendati begitu, hal tersebut bukan satu-satunya jaminan bahwa sekolah tidak perlu menciptakan inovasi-inovasi baru.

Demikian dikatakan Wakil Ketua Yayasan Pendidikan Metland, Wahyu Sulistio. Beberapa hari lalu, SMK Pariwisata Metland School mendapat akreditasi A dengan nilai nyaris sempurna. Pencapaian tersebut dinilai yang terbaik sejak sekolah ini berdiri tiga tahun lalu.

”Saya mengapresiasi semua. Dengan upaya yang sungguh-sungguh dan all out, SMK Pariwisata Metland School bisa menyiapkan segala sarana, kebutuhan, program, dan kurikulum sehingga bisa meme­nuhi syarat akreditasi,” kata Wahyu saat diwawancarai Radar Cibubur, kemarin pagi.

Menurutnya, akreditasi tersebut menjadi sangat penting. Mengingat, para siswa perlu mendapat jaminan dan kepastian pendidikan yang baik. Ditambah sarana dan prasarana yang memadai. Sehingga, fokus para siswa terpenuhi dan hanya tinggal mengem­bangkan bakat lainnya. ”Dan ketika mereka lulus, mereka sudah siap dengan semuanya,” sahutnya.

Sebagai satu dari sekian sekolah pariwisata yang ada di Kabupaten Bogor, Wahyu berharap SMK Pariwi­sata Metland School bisa mening­katkan taraf dan kualitas pendidikan di daerah.

APRESIASI: Siswa saat tampil dalam sebuah acara yang diselenggarakan di sekolah, beberapa waktu lalu.

Apalagi dengan berkem­bangnya potensi pariwisata di Kabupaten Bogor serta destinasi wisata yang ada, lulusan SMK Pariwisata Metland School bisa berguna bagi daerah.

Kami berencana kembangkan hotel nanti di sini, tentunya juga harus didukung SDM yang mum­puni,” tambahnya.

Wahyu menganggap, akre­ditasi ini selain menjadi prestasi juga menjadi awalan dari sebuah tang­gung jawab. Di mana sekolah harus mampu memberikan kualitas pendi­dikan yang baik. Jika tidak, maka penilaian lewat akreditasi tersebut akan sia-sia.

”Dari segi yayasan kami membantu sarana-prasarananya, kami berba­ngga saat ini bahwa lab praktik kita masih menjadi yang paling lengkap,” urainya. Wahyu berharap, sekolah akan terus kembangkan diri.

Tak hanya dari jumlah siswa yang terus bertambah, juga lulu­sannya. ”Awal sekolah ini berdiri hanya 24 siswa, sekarang ada 508. Itu pen­capaian. Yang paling pen­ting lagi output-nya.

Banyak lulu­san kita diserap perusahaan ber­taraf interna­sional dan dapat meng­ontribusikan ilmunya di mana pun,” pungkasnya.(dka/c)