25 radar bogor

Syafii Efendi Tebarkan Virus Sukses sejak Muda

BERBAGI ILMU: Motivator muda Syafii Efendi bersama para peserta seminar motivasi nasional.
BERBAGI ILMU: Motivator muda Syafii Efendi bersama para peserta seminar motivasi nasional.

BOGOR–Salah satu kunci negara Indonesia meraih kemerdekaan tidak terlepas dari peranan pemuda. Sejarah pun telah membuktikan bahwa kekuatan para pemuda begitu penting bagi perubahan.

Itulah yang membuat Komunitas Indonesia Entepreneur Club (IEC) menggagas Seminar Motivasi Nasional Pemuda Mandiri 2017 di Gedung Poetri, SKI, Bogor Utara, Sabtu (23/12).

Tidak tanggung-tanggung, trainer dan motivator muda Syafii Efendi dihadirkan sebagai pemateri. Pada kegiatan yang berdurasi kurang dari lima jam itu, Syafii membagikan beberapa kunci sukses kepada para peserta yang hadir.

Menurut dia, untuk meraih kesuksesan ialah dengan fokus memperbaiki input. Seperti memilih tontonan baik dan mengganti musik galau dengan motivasi.

“Di sinetron kita diajarkan teknik selingkuh yang baik, memfitnah orang lain, dan rasa takut ketika menonton film horor. Karena tontonan adalah tuntunan, pelaku pemerkosa pastinya penonton film porno sejati,” ujar Syafii.

Penggunaan media sosial (medsos) di kalangan pemuda harusnya dibenahi lagi. Pasalnya, Indonesia merupakan salah satu negara dengan penggunaan medsos terbanyak di dunia. Bahkan, jumlah transaksi masyarakat di medsos mencapai Rp10,3 triliun per hari.

Namun, dirinya menyayangkan banyak pengguna yang bersikap aneh berasal dari Indonesia. “Hanya di Indonesia pengguna medsosnya aneh-aneh. Jepang produksi KakaoTalk, Amerika produksi Facebook, Indonesia hanya bisa memakai semua produk,” ungkapnya.

Dia mengungkapkan, faktor lain yang menjadi pendukung untuk meraih kesuksesan ialah dengan mengikuti kegiatan seminar. Namun, kata dia, Indonesia adalah salah satu negara yang tidak men-support kegiatan-kegiatan human development jika dibandingkan dengan negara lainnya.(cr2/c)